Kamis, 22 November 2012

sekilas

Jaringan Komputer

Apa itu jaringan computer, bagaimana membangunnya, apakah membangun sendiri atau perlu jasa instalasi jaringan dan apa saja yang perlu diketahui? 
Jaringan komputer di perkantoranSecara sederhana definisi dari jaringan computer adalah sekumpulan computer yang terhubung satu sama lain baik lewat kabel jaringan maupun medium udara atau gelombang radio. Hal ini dimaksudkan agar kesemua computer yang saling terhubung tersebut bisa saling berkomunikasi dalam batasan-batasan keamanan yang di terapkan. Dengan demikian maka dimungkinkan untuk bisa saling berbagi atau sharing documents, printer, dan segala bentuk sumber daya lainnya.
Sebuah komputer itu sendiri pada dasarnya adalah suatu jaringan dimana semua komponen yang membentuk suatu computer itu saling berkomunikasi melalui jalur bus didalamnya. Antara CPU (central processing unit – otak dari suatu computer), ROM (read only memory – memory baca saja berisi bahasa mesin), RAM (random access memory – memory penyimpan sementara untuk processing), dan semua elemen pendukungnya saling berkomunikasi untuk melaksanakan tugasnya masing-masing untuk menyelesaikan suatu tugas prosessing yang termasuk diantaranya adalah menjalankan perintah yang diketik melalui keyboard, memproses aplikasi software yang sedang dijalankan, atau membantu proses transmisi data melalui adapter jaringan (NIC) lewat media transmisi untuk menuju computer tujuan.
Dua buah computer yang dilengkapi dengan NIC (network interface card) adapter yang dihubungkan satu sama lain melalui kabel jaringan adalah suatu jaringan computer dan bisa saling berkomunikasi. Biasanya konfigurasi seperti ini dilakukan untuk melakukan backup data dari satu PC ke PC lainnya sebelum PC tersebut diupgrade atau di install ulang OS (operating system) nya. Ini adalah cara klasik untuk backup data dari satu PC ke PC lainnya. Semua orang bisa melakukannya, tidak perlu jasa seorang ahli jaringan computer. Sekarang backup data banyak menggunakan hard disk external melalui koneksi port USB.
Dua buah handphone yang dilengkapi dengan Bluetooth dan saling didekatkan untuk melakukan transfer lagu, video atau gambar pada dasarnya adalah jaringan computer juga. Handphone canggih dan gadget lainnya adalah piranti berkomputer dalam bentuk mini apalagi sekarang tablet computer yang bersifat mobile, compact dan ringan mulai sangat luas dipakai. Sebut saja iPad  dan beberapa jenis tablet computer sejenisnya, sedang computer sekarang sudah dikemas dalam satu perangkat yang disebut All-in-one Computer.  Gambar 1 menunjukkan diagram dua PC yang terhubung menggunakan kabel jaringan dan dua telpon cellular yang terhubung lewat komunikasi Bluetooth.
koneksi dua pc
Gb. 1 Jaringan antar dua PC atau antar dua telpon genggam
Jaringan dari dua computer atau lebih bisa dibuat dengan menggunakan sebuah Ethernet switch. Banyak dijual dipasaran Ethernet switch yang berisi beberapa port (RJ-45) bisa 8 port, 12, 16, 24 atau 48 port. Jaringan dengan switch ini dengan beberapa koneksi computer merupakan jaringan local atau lazim disebut jaringan LAN (local area network). Jaringan LAN menghubungkan beberapa computer, switch, printer dan perangkat jaringan lainnya dengan menggunakan kabel jaringan dengan technology Ethernet.

Jaringan komputer dengan switch
Gb. 2 Jaringan computer dengan switch

Gb. 2 menunjukkan diagram koneksi tiga computer yang terhubung dengan Ethernet switch dengan menggunakan kabel jaringan UTP. Jaringan dengan switch ini tidak terhubung dengan dunia luar (Internet), hanya local saja.
Bagaimana jika ingin berhubungan dengan dunia luar (Internet)? Untuk bisa berhubungan dunia luar pada umumnya perlu berlangganan koneksi broadband internet melalui penyedia jasa layanan internet (ISP) misal lewat Speedy Telkom. Perangkat selanjutnya adalah sebuah modem (dan router). Modem ini adalah perangkat penghubung antara pelanggan dengan kantor pusat ISP melalui kabel jaringan telpon atau jaringan fiber optic.
Dengan adanya koneksi internet, pada dasarnya jaringan computer ini tidak lagi local (LAN – local area network) akan tetapi sudah terhubung dengan jaringan WAN (wide area network) alias terhubung dengan jaringan global. Karena dengan adanya koneksi WAN ini kita bisa berkomunikasi keseluruh dunia lewat email, bertukar dan berbagi data, streaming video dari internet, komunikasi suara lewat internet, ikut berpartisipasi dalam konferensi video atau ikut webinar dll. Untuk jaringan computer skala bisnis dengan banyak resource jaringan, tentunya anda memerlukan tenaga IT untuk membangunnya atau membayar jasa konsultan. Gambar 3 adalah diagram koneksi beberapa computer dengan Ethernet switch dan sebuah modem-router dari ISP.

 Jaringan local dengan koneksi internet
Gb. 3 Jaringan local dengan koneksi internet

Pada umumnya perangkat modem banyak yang terintegrasi dengan wireless Access Point atau umumnya disebut perangkat wireless gateway. Gambar berikut ini adalah diagram jaringan computer dengan menggunakan wireless router gateway. Dengan adanya jaringan wireless gateway, jaringan local kita menjadi jaringan wireless atau lazim disebut jaringan Wi-Fi (wireless fidelity).
Jaringan computer Wi-Fi dengan wireless gateway
Gb. 4 Jaringan computer Wi-Fi dengan wireless gateway

Dengan jaringan wireless / Wi-Fi maka beberapa perangkat mobile seperti laptop, smart-phone, iPad ataupun computer Tablet lainnya bisa berkomunikasi atau terhubung kepada jaringan tanpa kabel. Bahkan dengan menambahkan wireless print-server pada printer, kita bisa mengakses printer secara wireless dan bisa meletakkan printer ditempat yang aman dan mudah terjangkau tanpa harus terhubung ke jaringan dengan menggunakan kabel.
Koneksi ke internet tidak hanya lewat jaringan kabel broadband, bisa juga menggunakan jaringan wireless cellular. Penyedia jasa jaringan cellular dengan technology 3G atau 4G sekarang ini tidak hanya menyediakan layanan voice saja akan tetapi juga layanan data  internet. Telpon genggam sekarang ini sudah bisa sekaligus digunakan untuk mengakses internet. Apakah kita bisa juga berbagi jaringan internet 3G ini dengan beberapa piranti mobile lainnya atau laptop dan computer. Tentu saja, ada banyak wireless router sekarang ini yang dirancang khusus untuk berbagi internet dengan menggunakan internet 3G.
jaringan router dengan cellular
Gb. 5 Jaringan computer dengan 3G router

Gambar 5 diatas menunjukkan diagram jaringan computer dengan berbagi internet cellular (3G) dengan menggunakan wireless router 3G. Umumnya 3G router mempunyai port USB untuk menyisipkan modem cellular USB sehingga satu account 3G bisa digunakan bersama-sama untuk mengakses cellular internet. Layaknya seperti wireless router biasa, semua piranti mobile seperti laptop, tablet computer dan smart-phone lainnya bisa berbagi internet lewat jaringan Wi-Fi ini.
Kantor-kantor atau korporasi-korporasi sekarang ini sudah pasti membangun jaringan LAN sendiri untuk menunjang produktifitas dan kebutuhan akan computer processing diantaranya untuk menunjang applikasi database perusahaan misal applikasi database finance, ataupun aplikasi database yang bersifat modular yang memadukan modul-modul finance, maintenance, material, marketing dll yang biasa disebut ERP (Enterprise resource planning). ERP banyak dipakai pada jaringan perusahaan yang berskala besar atau jaringan enterprise yang mempunyai jaringan-jaringan LAN tersebar diberbagai lokasi baik di satu Negara ataupun lintas Negara. Umumnya semua jaringan-jaringan LAN tersebut di integrasikan menjadi satu jaringan enterprise dengan koneksi antar jaringan LAN mereka dengan koneksi WAN (wide area network). Jaringan computer skala bisnis memang kompleks, makanya diperlukan banyak engineer jaringan dan bahkan memerlukan jasa konsultan untuk membangunnya.
Untuk koneksi WAN kita bisa bekerja sama dengan jasa penyedia layanan koneksi WAN dengan technology WAN yang mereka sediakan misal menggunakan leased line, frame relay ataupun broadband internet lainnya. Dengan jaringan enterprise antar LAN, suatu enterprise bisa menggunakan satu database tunggal yang sama yang selalu up to date dan bisa diakses oleh seluruh user pada jaringan enterprise mereka, tentunya dengan batasan-batasan tertentu. Hal ini untuk menghindari akses database yang berbeda oleh kantor cabang dengan database yang terupdate di kantor pusat. Komunikasi lewat jaringan internal antara kantor pusat dan cabang menjadi lebih aman dan cepat.
Adakalanya bahwa dalam suatu jaringan perusahaan kemudahan untuk mengakses jaringan perusahaan tidak hanya terbatas pada saat user berada pada lokasi perusahaan. Bahkan akses untuk itu bisa dibuka agar kemudahan untuk bisa mengakses data perusahaan bisa dilakukan disaat user berada jauh dari lokasi LAN perusahaan. Koneksi ini biasa dilakukan lewat jaringan internet dengan membuat suatu tunnel yang aman dengan technology VPN (virtual private network). bahkan technology VPN  ini biasa dipakai untuk menghubungkan antar site tentunya dengan biaya yang lebih murah.
Suatu jaringan korporasi tentunya menyimpan semua informasi di dalam storage-storage data yang disimpan di lokasi jaringan internal. Informasi adalah suatu asset perusahaan yang juga perlu mendapatkan perlindungan dari segala ancaman bahaya atas pencurian data baik ancaman dari luar (Internet) maupun dari dalam. Untuk itu suatu jaringan harus diberikan perlindungan maksimal terhadap segala ancaman bahaya.

Pada prinsipnya ada dua macam ancaman bahaya terhadap jaringan kita termasuk asset informasi yang ada dalam jaringan yaitu ancaman dari Internet dan ancaman dari internal sendiri. Ancaman bahaya dari internet umumnya jaringan internal dilengkapi dengan sebuah firewall di setiap titik masuk internet. Tidak cukup hanya dengan firewall, dari internal jaringan pun diberikan perlindungan terhadap segala macam serangan virus yang datang dari internet. Firewall standard tidak semata-mata bisa memberikan perlindungan total terhadap jaringan internal. Virus juga menjadi musuh utama dan ancaman terhadap asset informasi perusahaan.
Virus menyerang setiap titik kelemahan yang terdapat dalam system jaringan. Untuk itu system manajemen patch dari OS (Windows dan sejenisnya) juga perlu diimplementasikan untuk menutup segala macam titik kelemahan jaringan. Disamping itu juga, system manajemen virus perlu juga di implementasikan.
Disamping itu, informasi yang disimpan dalam system jaringan pun juga perlu mendapatkan perlindungan in case suatu saat terjadi suatu bencana, maka informasi tersebut masih bisa diselamatkan atau dikembalikan seperti semula walau system infrastructure jaringan hancur. Untuk itulah strategi backup restore yang rapi perlu juga di implemantasikan, agar suatu saat terjadi kerusakan atau kehilangan akan bisa dikembalikan seperti semula.

Protocol TCP IP

TCP/IP merupakan Protocol Suite Paling Popular Dan Paling Banyak Dipakai
Pada jaringan “wired” LAN, protocol TCP IP adalah protocol yang banyak dipakai pada jaringan baik itu PC to PC, jaringan local berskala kecil dirumah, di perkantoran, skala jaringan medium sampai yang berskala besar pada jaringan redundance yang komplek pada suatu corporate. Dalam setting konfigurasi setiap komputer Windows yang akan anda koneksikan pada jaringan, anda selalu behubungan dengan protocol TCP IP ini.
Protocol TCP IP adalah protocol yang paling banyak dipakai pada jaringan komputer didunia, popularitasnya sangat beralasan dengan fakta bahwa:
  • Scalabilitas dan routable
  • Open standard – bukan hak paten
  • Merupakan standard yang sudah matang dan stabil
  • Hampir semua reset yan sedang berjalan melibatkan technology yang menggunakan protocol TCP IP
  • Merupakan protocol suite yang dipakai di Internet
Ketika anda sebagai administrator jaringan memutuskan untuk menggunakan protocol TCP IP ini dalam perencanaan infrastruktur jaringan, anda sudah bisa menyadari pekerjaan dibalik peng-aplikasian protocol TCP IP ini. Anda harus melakukan konfigurasi kepada semua piranti jaringan yang akan tergabung dalam jaringan nantinya. Seperti pemberian IP address unik untuk setiap piranti jaringan beserta semua parameter lainnya. Tentunya dengan menggunakan technology yang sudah tersedia seperti pemberian IP secara automatis sudah tersedia yang akan memudahkan beban administrator. Dengan pemakaian protocol TCP IP ini, tentunya anda sudah memasukkan agenda dalam perencanaan IP address pada jaringan corporate anda mengingat bahwa IP address adalah vital.
  • Setiap segmen jaringan fisik memerlukan address jaringan yang unik pada suatu system jaringan
  • Setiap host pada jaringan memerlukan IP address unik pada segmen jaringan tersebut
  • IP address dibuat berdasarkan ID address jaringan dan ID host
  • Class Address dan subnet mask menetukan berapa banyak host yang bisa dimuat dalam satu segment jaringan
Protocol TCP IP menggunakan IP address untuk mengidentifikasikan computer dalam jaringan. Setiap paket pada komputer yang ditransmisikan protocol TCP IP berisi IP address dari komputer yang akan menerima paket tersebut, sementara router juga menggunakan IP address untuk mem-forward paket kepada tujuan yang tepat (lihat juga artikel tentang jaringan Ethernet).
Jaringan dengan protocol TCP IP mempunyai elemen-2 pokok seperti berikut:
  • Infrastruktur TCP IP
  • Infrastructure inti jaringan
  • Connectivity Internet
  • Layanan DHCP untuk layanan sewa IP address pada jaringan
  • Layanan DNS server
  • Layanan WINS Server
Protocol TCP IP suite
Layanan protocol TCP IP, jika di rujuk pada model OSI ada pada layer Internet dan layer Transport yang membentuk protocol suite TCP IP. Protocol TCP IP merupakan kumpulan protocol membentuk Protocol TCP IP suite.
  • Protocol-2 yang berbeda yang berjalan bersama-sama menggunakan infrastructure yang sama
  • IP, Internet Control Message Protocol (ICMP), Address resolution protocol (ARP)
  • TCP, User datagram protocol (UDP)
  • Protocol-2 applikasi seperti:
    • Simple Mail Transfer Protocol (SMTP), Post Office Protocol 3 (POP3), Internet Message Access Protocol (IMAP)
    • HTTP, FTP
    • Telnet, Secure Shell (SSH)
    • Server Message Block (SMB)
Dalam hubungannya dengan model referensi OSI, protocol TCP IP suite bisa digambarkan dalam diagram berikut ini:
Korelasi Antara TCP IP dan model OSI
Korelasi Antara TCP IP dan model OSI
Komunikasi protocol TCP IP
Ketika informasi melewati turun pada stack-2 TCP IP, setiap layer menambahkan informasi kepada paket data.
o Data applikasi berisi paket-2 data yang sesungguhnya yang akan dikirim ada di layer Application
o Melewati layer Host-to-Host (atau layer transport) paket diberi tagging dengan PORT komputer pengirim dan penerima, apakah itu misal PORT 25 yang merupakan applikasi SMTP (email), PORT 80 untuk applikasi HTTP (internet) ataupun lainnya.
o Kemudian paket ini turun ke layer IP (atau layer network) untuk diberikan tagging address jaringan atau routable address untuk komputer pengirim dan penerima.
o Kemudian paket turun ke layer Network Access, turun pada layer driver jaringan itu sendiri dimana address fisik piranti (address MAC) tersebut di tagging kepada paket untuk komputer pengirim dan penerima.
Dan kemudian disini diputuskan kemana paket data tersebut akan dikirim, bagaimana dikirim dan kemana tujuan nya. Paket di lewatkan dari ujung ke ujung, bisa saja paket ini dari fisik NIC komputer anda ke default Gateway, dan dari sana paket dikirim ke Hop berikutnya, ke hop berikutnya dan terus dari hop ke hop dan untuk setiap hop pada lokasi tertentu, keputusan perlu dibuat kemana paket akan dikirim dan pada titik ujung akhir:
o Paket menuju stack TCP IP keatas stack demi stack
o Informasi dikuliti disetiap stack layer persis seperti diperlakukan disisi pengirim stack per stack Cuma disini bukan ditagging akan tetapi dilepas taggingnya, dikuliti, atau dipreteli diambil intinya saja (jawa:dijokok ontonge tok …hehe…)
Inilah dasar yang harus dipahami dalam protocol TCP IP karena proses ini berlaku dari mulai jaringan PC to PC sampai pada jaringan yang sangat kompleks dalam suatu jaringan corporate global melewati link lintas WAN baik melalui jaringan frame relay, maupun melewati jaringan ISDN ataupun lewat point-to-point.

Model Referensi OSI

Model OSI – Mengirim pesan dari satu jaringan ke jaringan yang lain merupakan proses yang sangat kompleks. Sedikit cerita terbentuknya OSI, pada tahun 1977 suatu subcommittee dari International Organization for Standarddization (ISO) mulai bekerja untuk membuat beberapa set standard untuk memfasilitasi komunikasi jaringan. Pekerjaan ini selesai pada tahun 1984 dan dikenal sebagai model referensi OSI – Open System Interconnection. Model OSI ini merupakan metoda yang paling luas digunakan untuk menjelaskan komunikasi jaringan. Seksi berikut mencakup topic-topik:
Model OSI membagi tugas-tugas jaringan kedalam 7 layer.
Model OSI
Model OSI


1. Layer 7: Application Layer
2. Layer 6: Presentation Layer
3. Layer 5: Session Layer
4. Layer 4: Transport layer
5. Layer 3: Network layer
6. Layer 2: Data link layer
7. Layer 1: Physical layer



Physical layer merupakan layer pertama, akan tetapi biasa di list pada urutan terakhir dibagian bawah untuk menekankan bagaimana suatu pesan di kirim melalui jaringan. Berikut penjelasan singkat mengenai masing-2 layer OSI dan gue coba analogikan dengan konsep sederhana dari kehidupan kita.
Layer 7: Layer Application
Layer 7 adalah layer Application mendifinisikan interface antara software-2 yang berkomunikasi aplikasi yang mmerlukan untuk berkomunikasi keluar dari komputer dimana aplikasi tersebut berada. Layer Application menjelaskan aturan-2 untuk yang berikut:
  1. Penyediaan network services
  2. Penawaran – pengiklanan network services
  3. Pengaksesan network services
Contoh berikut adalah protocol-2 yang mengimplementasikan aturan layer Application.
  1. Netware’s services advertising protocol (SAP)
  2. TCP/IP Network File System (NFS)
  3. TCP/IP Simple Mail Transfer Protocol (SMTP); Telnet; HTTP; FTP; WWW browser
  4. Termasuk dalam contoh ini adalah file; print; applikasi database; message.
Layer 6: Layer Presentation
Layer 6 adalah layer presentation dimana tujuan utamanya adalah mendefinisikan format data seperti text ASCII, text EBCDIC, binary, BCD dan juga jpeg. Enkripsi juga didefinisikan dalam layer 6 ini. Layer Presentation menspesifikasikan aturan-2 untuk yang berikut:
  1. Penterjemahan Data
  2. Enkripsi dan kompresi data
Protocol-2 berikut adalah contoh yang mengimplementasikan aturan layer Presentation
  1. Netware Core Protocol (NCP)
  2. AppleTalk Filing Protocol (AFP)
  3. JPEG; ASCII; EBCDIC; TIFF; GIF; PICT; encryption; MPEG; MIDI
Misal mainframe mempunyai format EBCDIC; sementara WIndows mempunyai format data ASCII. Tugas layer Presentation adalah menterjemahkan format yang berbeda ini sehingga bisa saling nyambung.
Layer 5: Layer Session
Session layer ini mendefinisikan bagaimana memulai, mengontrol, dan mengakhiri suatu percakapan (disebut session). Hal ini termasuk dalam kendali dan manajemen dari berbagai pesan bidirectional sehingga aplikasi bisa di notifikasi jika beberapa message telah lengkap. Layer ke lima Session menspesifikasikan aturan-2 berikut:
  1. Pengendalian sesi komunikasi antara dua piranti
  2. Membuat; mengelola; dan melepas koneksi
Yang berikut adalah protocol yang menimplementasikan layer session model OSI:
  1. Netware’s Servise Advertising Protocol (SAP)
  2. TCP/IP remote procedure call (RPC)
  3. SQL; NFS; NetBIOS names; AppleTalk ASP; DECnet SCP
Contoh sederhana analoginya adalah operator telpon. Jika anda mau menelpon suatu nomor sementara anda tidak tahu nomornya, maka anda bisa nanya ke operator. Layer session ini analoginya yach kayak operator telpon getu.
Layer 4: layer Transport
Layer 4 (Transport layer) focus pada issue yang berhubungan pengiriman data kepada komputer lain seperti error recovery, segmentasi dari blok data dari aplikasi yang besar kedalam potongan kecil-2 untuk di kirim, dan pada sisi komputer penerima potongan-2 tersebut disusun kembali.
Layer OSI ke 4 ini menspesifikasikan aturan-2 untuk yang berikut:
  1. Menyembunyikan struktur jaringan dari layer diatasnya
  2. Pemberitahuan kalau data pesan telah diterima
  3. Menjamin kehandalan, pengiriman pesan bebas error
Contoh-2 berikut adalah protocol-2 yg mengimplementasikan aturan layer transport
  1. Netware’s Sequence Packet Exchange (SPX) protocol
  2. TCP/IP’s Transmision Control Protocol (TCP)
  3. TCP/IP’s Domain Name System (DNS)
Analogi dari layer transport ini kayak penyedia jasa pengiriman paket, missal Tiki atau Fedex. Tiki atau Fedex bertanggung jawab penuh untuk sampainya paket ke alamat tujuan dan paket dalam keadaan utuh tanpa cacat. Seperti juga ISP, kalau kita ketikkan WWW.dotkom.com maka ISP akan menterjemahkan kedalam address tujuan.
Layer ke 3: Layer Network
Layer Network dari model OSI ini mendefinisikan pengiriman paket dari ujung-ke-ujung. Untuk melengkapi pekerjaan ini, Network layer mendefinisikan logical address sehingga setiap titik ujung bisa diidentifikasi. Layer ini juga mendefinisikan bagaimana routing bekerja dan bagaimana route dipelajari sehingga semua paket bisa dikirim.
Layer Network menspesifikasikan aturan-2 untuk yang berikut:
  1. Data routing antar banyak jaringan
  2. Frakmentasi dan membentuk ulang data
  3. Identifikasi segmen kabel jaringan
Protocol-2 berikut menerapkan aturan layer Network
  1. Netware’s Internetwork Packet Exchange (IPX) Protocol
  2. TCP/IP’s Internet Protocol (IP); AppleTalk DDP
Analogi dari layer ini tugasnya mengirim surat atau paket ke kota atau kode pos tertentu, tidak langsung di kirim ke alamat tujuan. Layer ini sangat penting dalam jaringan yang kompleks, dimana layer Network mengirim data paket ke jaringan logical. Router berfungsi pada layer ini.
Layer ke 2: Data link layer
Layer Data link menspesifikasikan aturan berikut:
  1. Koordinasi bits kedalam kelompok-2 logical dari suatu informasi
  2. Deteksi dan terkadang koreksi error
  3. Mengendalikan aliran data
  4. Identifikasi piranti jaringan
Protocol-2 berikut mengimplementasikan Data link layer:
  1. Ntware’s Link Support layer (LSL)
  2. Asynchronouse Transfer Mode (ATM)
  3. IEEE 802.3/802.2, HDLC, Frame Relay, PPP, FDDI, IEEE 802.5/802.2
Analogi data link ini seperti surat tercatat yang dikirm pada alamat rumah dan dijamin sampai dengan adanya resi yang ditandatangani penerima. Layer ini mengidentifikasi address yang sesungguhnya dari suatu piranti.
Layer ke 1: Layer Physical
Layer Physical dari model OSI ini berhubungan dengan karakteristik dari media transmisi. Contoh-2 spesifikasi dari konektor, pin, pemakaian pin, arus listrik, encoding dan modulasi cahaya. Biasanya dalam menyelesaikan semua detail dari layer Physical ini melibatkan banyak spesifikasi. Layer ini menspesifikasikan aturan-2 berikut:
  1. Struktur fisik suatu jaringan missal bentuk konektor dan aturan pin pada konektor kabel RJ-45. Ethernet dan standard 802.3 mendefinisikan pemakaian dari kabel pin ke 1,2,3 dan 6 yang dipakai dalam kabel Cat 5 dengan konektor Rj-45 untuk koneksi Ethernet.
  2. Aturan mekanis dan elektris dalam pemakaian medium transmisi
  3. Protocol Ethernet seperti IBM Token ring; AppleTalk
  4. Fiber Distributed Data Interface (FDDI) EIA / TIA-232; V.35, EIA/TIA-449, RJ-45, Ethernet, 802.3, 802.5, B8ZS
  5.  Sinkronisasi sinyal-2 elektrik melalui jaringan
  6.  Encoding data secara electronic
Untuk memudahkan anda mengingat model OSI ini gunakan kalimat berikut:
Aku (Application)
Punya (Presentation)
Susu (Session)
Telor (Transport)
MiNum (Network)
Dalam (Data)
Plastik (Physical)
Weleh kok malah gak nyambung …dah dech pake boso kromo aja biar gampang ngingetnye:
All People Seems To Need Data Processing, yang mappingnya kayak gini:
All (Application)
People (Presentation)
Seems (Session)
To (Transport)
Need (Network)
Data (Data link)
Processing (Physical)
Implementasi Protocol
Perlu diingat bahwa model OSI hanyalah sebuah teori tentang cara melihat komunikasi dalam jaringan. Setiap layer menspesifikasikan standard untuk diikuti saat mengimplementsikan suatu jaringan. Akan tetapi perlu diingat bahwa layer-layer OSI tidak melakukan tuhas-tugas yang real, OSI hanyalah model. Bahasan berikut meringkas keuntungan dan kerugian dari penggunaan model OSI dalam mendeskripsikan komunikasi jaringan.
Keuntungan dan kerugian model OSI
Anda mesti faham betul dengan model OSI ini karena ini sangat luas digunakan jika bicara soal komunikasi jaringan. Akan tetapi perlu diingat bahwa ini hanyalah sebuah model teori yang mendefinisikan standards bagi programmer dan system administrator jaringan, jadi bukanlah model layer fisik yang sesungguhnya.
Menggunakan model OSI dalam diskusi konseps jaringan mempunyai beberapa keuntungan:
  1. Memberikan bahasa dan referensi yang sama antar sesame professional jaringan
  2. Membagi tugas-2 jaringan ke dalam layer-2 logis demi kemudahan dalam pemahaman
  3. Memberikan keleluasaan fitur-2 khusus pada level-2 yang berbeda
  4. Memudahkan dalam troubleshooting
  5. Mendorong standard interoperability antar jaringan dan piranti
  6. Memberikan modularity dalam fitur-2 jaringan (developer dapat mengubah fitur-2 tanpa mengubah dengan cara pendekatan keseluruhan), jadi bisa main comot antar modul getu lho
Akan tetapi anda perlu mengetahui beberapa batasan:
  1. Layer-2 OSI adalah teoritis dan tidak melakukan fungsi-2 yang sesungguhnya
  2. Dalam implementasi industry jarang sekali mempunyai hubungan layer-ke-layer
  3. Protocol-2 yang berbeda dalam stack melakukan fungsi-2 yang berbeda yang membantu menerima dan mengirim data pesan secara keseluruhan
  4. Implementasi suatu protocol tertentu bisa tidak mewakili setiap layer OSI (atau bisa tersebar di beberapa layer)
Dalam prakteknya, tugas-2 komunikasi jaringan komputer dilaksanakan dengan cara implementasi protocol. Apa sich protocol itu …nich protocol itu kayak standard imdustri piranti software khusus vendor yang dipakai dalam proses komunikasi dalam tugas-2 nya melakukan komunikasi jaringan. Berikut ini menjelaskan beberapa konsep penting untuk diketahui mengenai protocol-2 yang sebenarnya.
Kebanyakan vendor dan implementasi standard industry menggunakan suatu pendekatan layer-2. Suatu kumpulan dari standard-2 yang dimaksudkan untuk digunakan secara bersamaan disebut suatu protocol suite atau protocol stack.
Protocol-2 dalam suatu suite mempunyai cirri-2 berikut:
  1. Setiap protocol melaksanakan satu atau beberapa tugas komunikasi jaringan
  2. Protocol-2 dapat melaksanakan tugas-2 dalam beberapa layer OSI yang berbeda
  3. Beberapa protocol dalam suatu suite yang sama dapat melaksanakan tugas yang sama
  4. Beberapa protocol suite membolehkan suatu pilihan dari protocol khusus dalam suite untuk melaksanakan suatu tugas khusus atau meng-enable fitur tertentu.
  5. Protocol-2 harus bekerja-sama, mengirim dan mnerima data kepada protocol-2 yang lain.
Protocol-2 dapat juga dibagi kedalam satu dari tiga katagori menurut fungsi-2 yang mereka lakukan. Pembagian antar protocol sering jatuh pada tiga macam divisi.
  1. Services
  2. Transportasi data
  3. Koneksi phisik
Protocol Jaringan
Protocol pada level application bekerja pada layer bagian atas dari model OSI, yaitu: Application; Presentation; Session. Protocol-2 ini melakukan pertukaran data dan komunikasi applikasi-to-applikasi.
Model OSI - Network Protocol
Model OSI – Network Protocol
Protocol-2 pada level transport (yaitu transport dan network layer) menjalin sesi komunikasi antar komputer; menjamin bahwa data ditransmisikan dengan handal; dan menghadirkan routing antar jaringan.
Protocol-2 pada level physical membentuk hubungan dengan layer bagian bawah dari model OSI (Data link dan Physical layer). Protocol-2 ini menangani informasi; melakukan error-checking; dan mengirim permintaan kirim ulang – (retransmit request).
Catatan:
Beberapa protocol berada pada lebih dari satu level protocol, sehingga protocol-2 bisa jadi tidak klop secara tepat dengan model-2 jaringan. Hal ini dikarenakan suatu protocol dimaksudkan untuk memenuhi suatu tugas tertentu dalam komunikasi, yang mana tidak selalu berhubungan dengan suatu bentuk model.
Komunikasi antar piranti jaringan
Piranti-2 jaringan bisa berkomunikasi antar sesama dikarenakan bahwa piranti-2 tersebut menjalankan protocol stack yang sama, walaupun mereka menggunakan system operasi yang berbeda. Data yang dikirim dari satu piranti berjalan turun ke protocol stack dibawahnya melalui media transmisi, dan kemudian naik ke protocol stack pada sisi piranti lawan komunikasinya.
Kedua belah piranti yang saling berkomunikasi harus menggunakan protocol stack yang sama. Suatu pesan data yang dikirim dari satu piranti ke piranti yang lain berjalan melalui proses seperti berikut:
  1. Pesan data dipecah kedalam paket-2
  2. Setiap protocol didalam stack menambahkan informasi control kedalam paket, meng-enable fitur-2 seperti inkripsi dan error check. Setiap paket biasanya mempunyai komponen berikut: Header , Data , dan Trailer.
  3. Pada layer physical, paket-paket dikonversikan kedalam format electrical yang tepat untuk ditransmisikan.
  4. Protocol pada masing-2 layer yang berhubungan pada sisi piranti lawannya (pada sisi penerima) akan menghapus header dan trailer yang ditambahkan saat pengiriman. Paket-2 tersebut kemudian disusun kembali seperti data aslinya.
Catatan:
Informasi header dan trailer yang ditambahkan pada masing-2 layer OSI dimaksudkan untuk bisa dibaca oleh komputer penerima. Missal, informasi yang ditambahkan pada layer transport pada sisi komputer pengirim akan diterjemahkan oleh layer transport juga pada sisi komputer penerima. Makanya interaksi komunikasi layer OSI ini sering dijelaskan sebagai komunikasi antar peer layer.
Header – Header paket mengandung informasi berikut:
  1. Address asal dari komputer pengirim
  2. Address tujuan dari pesan yang dikirim
  3. Informasi untuk mensinkronkan clock
Data – Setiap paket mengandung data yang merupakan:
  1. Data real dari aplikasi, seperti bagian dari file yang dikirim
  2. Ukuran data bisa sekitaran 48 bytes sampai 4 kilobytes
Trailer – Trailer paket bisa meliputi:
  1. Informasi error-checking
  2. Informasi control yang lain yang membantu pengiriman data
Process Encapsulation
Adalah process pemecahan suatu pesan kedalam paket-2, penambahan control dan informasi lainnya, dan kemudian mentransmisikan pesan tersebut melalui media transmisi. Anda harus faham betul proses pengiriman pesan ini.
Ada 5 macam step pada proses data encapsulation:
  1. Layer bagian atas menyiapkan data yang akan dikirim melalui jaringan
  2. Layer transport memecah data kedalam potongan-2 yang disebut segmen, menambah informasi urutan dan juga informasi control.
  3. Layer network mengkonversikan segmen kedalam paket-2, menambah logical jaringan, dan menambah address piranti.
  4. Layer Data link mengkonversikan paket-2 kedalam frame-2, menambahkan informasi address phisik dari piranti.
  5. Layer physical mengkonversikan frame-2 kedalam bit-2 untuk ditransmisikan melalui media transmisi.
proses encapsulation data pada model OSI
Proses encapsulation data pada model OSI
Gunakan ringkasan berikut:
  1. Layer bagian atas – Data
  2. Layer Transport – Segment
  3. Layer Network – paket yang mengandung address logical
  4. Layer Data link – frame yang mengandung address physical
  5. Layer Physical – bits

Jaringan Ethernet

Jarigan Ethernet adalah jaringan standard LAN yang sangat popular dalam jaringan komputer.
Jaringan Ethernet menjadi jaringan LAN standard yang sangat popular saat ini. Dibanding dengan kompetitornya di masa 20 tahun yang lalu yaitu jaringan Token Ring, jaringan Ethernet telah memenangkan pertarungan ini dikarenakan sifat / karakteristic superiornya; kemudahan dan biaya murah tapi handal. Sehingga jaringan Ethernet lebih banyak dipakai pada jaringan local LAN maupun jaringan LAN yang terhubung dan membentuk jaringan WAN. Dari spesifikasi komersil aslinya dengan kemampuan transfer data hanya sampai 10 Mbps, sampai jaringan Ethernet dengan kemampuan 10 Gigabit per-second sekarang ini, jaringan Ethernet telah berevolusi dan menjadi protocol Ethernet paling popular sejauh ini.
Jaringan Ethernet mendefinisikan kedua layer 1 (Physical layer) dan layer2 (Data Link Layer) dari model referensi OSI. Layer Phyisical dan Data link layer bekerja bersama-sama untuk memberikan fungsi pengiriman data melewati berbagai jenis jaringan fisik. Beberapa detail fungsi fisik harus dipenuhi terlebih dahulu sebelum suatu komunikasi terjadi, seperti kabel jaringan, jenis-2 konektor yang dipakai pada ujung-2 kabel, dan begitu juga level voltage dan arus yang dipakai untuk encode binary 0 dan 1.
Data Link layer mendifinisikan protocol-2 atau aturan-2 untuk menentukan kapan suatu komputer boleh menggunakan jaringan fisik saat komputer tidak seharusnya menggunakan jaringan, dan bagaimana untuk mengetahui error yang terjadi selama transmisi data.
Istilah Ethernet merujuk kepada keluarga protocol dan standards yang secara ber-sama-2 mendifinisikan layer physical dan Data link dari jenis LAN yang paling popular. Ada Banyak varian Ethernet yang meliputi:
1. 10 Base-T
2. Fast Ethernet
3. Gigabit Ethernet
Jaringan Ethernet 10Base-T
Jaringan Ethernet 10-baseT mengijinkan kita memakai kabel telpon yang sudah ada, atau kabel yang lebih murah jika dibutuhkan kabel baru. Jaringan Ethernet 10-BaseT menggunakan piranti apa yang disebut HUB. Jaringan fisik Ethernet 10-BaseT menggunakan Ethernet Card atau NIC (Network Interface Card) pada komputer, perkabelan dan sebuah HUB (yang merupakan salah satu piranti jaringan yang paling kuno).
HUB yang dipakai pada jaringan Ethernet 10-BaseT pada dasarnya adalah Repeater multiport. Hal ini berarti bahwa HUB adalah semata-2 piranti penguat sinyal elektrik yang masuk kepada salah satu port dan disebarkan ke seluruh port dari HUB tersebut, sehingga tabrakan (collision) sangat mungkin saja terjadi.
Perkabelan jaringan Ethernet 10Base-T
Jaringan Ethernet 10-BaseT menggunakan kabel UTP Category 5 dengan konektor RJ-45.
  • Kabel yang dipakai untuk menghubungkan komputer kepada HUB menggunakan kabel Straight-through
  • Kabel yang menghubungkan antar HUB menggunakan kabel cross.
Diagram Cabling - Jaringan Ethernet
Diagram Cabling – Jaringan Ethernet
Pada beberapa jenis HUB atau Switch sekarang ini telah menggunakan Autosensing – yang mengenali jenis kabel anda, jadi tidak harus menggunakan kabel cross – cukup menggunakan kabel straight through untuk semua sambungan.
Collision menjadi masalah kinerja HUB
Jaringan Ethernet 10-Base2; 10Base5; dan 10BaseT tidak akan bisa berjalan tanpa adanya CSMA/CD. Akan tetapi dengan algoritma CSMA/CD, Ethernet menjadi lebih tidak effisien pada beban yang lebih tinggi, Ethernet akan menjadi lambat saat beban jaringan mulai melebihi pemakaian 30%.
Bagaimana CSMA/CD logic membantu menjaga terjadinya collision (tabrakan) begitu juga bagaimana dia bereaksi jika suatu tabrakan terjadi. Layaknya jalan raya dua arah, begitu juga yang terjadi pada jaringan HUB yang rentan terjadi tabrakan. Algoritma CSMA/CD bisa dijelaskan sebagai berikut:
1. Suatu piranti jaringan dengan frame data yang akan dikirim, terlebih dahulu mendengarkan jaringan apakah sedang sepi atau tidak.
2. Jika jaringan Ethernet tidak lagi sibuk, pengirim mulai mengirimkan frame data kepada jaringan.
3. Si pengirim mencermati untuk meyakinkan apakah terjadi tabrakan atau tidak.
4. Segera saat si pengirim mengetahui terjadi suatu tabrakan, mereka masing-2 mengirim sinyal Jamming (sinyal kemacetan jalur) untuk memastikan bahwa semua stasiun mengetahui bahwa telah terjadi tabrakan.
5. Segera setelah sinyal jamming dikirim, setiap pengirim menghitung (timer) secara random dan menunggu selama itu pula sebelum mereka mulai mengirim frame kepada jaringan.
6. Jika timer sudah habis, maka proses dimulai lagi dari awal steppertama, begitu seterusnya sampai berhasil mengirim suatu data frame kepada alamat tertuju.
LAN Swith – mengurangi collisions
Istilah Collision domain mendifinisikan satu set piranti dalam suatu boundary yang memungkinkan data frame terjadi collisions. Semua piranti pada suatu jaringan 10Base2, 10Base5, dan 10Base-T yang menggunkaan HUB beresiko collisions antara frame yang mereka kirimkan, makanya semua piranti jaringan yang ada pada salah jenis jaringan Ethernet ini berada dalam satu collision domain.
Untuk itu muncullah LAN Switch yang bisa mengatasi masalah collisions domain ini dan juga masalah algoritma CSMA/CD dengan jalan menghilangan kemungkinan terjadinya collision. Tidak seperti HUB, Switch tidak menciptakan shared bus, Swicth memperlakukan setiap port sebagai sebuah bus yang terpisah. Switches menggunakan memory buffer untuk memegang data frame yang datang, sehingga jika ada dua piranti yang tergubung pada Switch secara bersamaan mengirimkan data, switch akan mengirim satu frame dan memegang frame kedua kedalam memory buffer, kemudian menunggu untuk mengirim frame kedua sampai frame pertama tadi selesai dikirim sehingga tidak akan pernah terjadi collisions.
Full-Duplex – menghilangkan collisions
Spesifikasi aslinya dari Ethernet adalah menggunakan shared bus, dimana pada saat yang sama hanya ada satu frame saja yang bisa dikirim atau lajim disebut sebagai Half-Duplex. LAN Switch dengan hanya satu piranti untuk setiap port yang terhubung pada switch memungkinkan operasi Full-Duplex. Full-Duplex berarti bahwa Ethernet card dapat mengirim dan menerima frame secara bersamaan.
Kesimpulan Jaringan Ethernet
Protocol-2 physical layer mendifinisikan bagaimana untuk mengirimkan data melewati medium fisik. Protocol-2 data link layer membuat jaringan fisik tersebut berguna dengan cara mendefinisikan bagaimana dan kapan jaringan fisik tersebut digunakan. Jaringan Ethernet mendifinisikan layer pertama dari model OSI berfungsi untuk jaringan Ethernet, termasuk perkabelan, konektor, level voltase, dan batas jarak kabel, dan juga banyak fungsi penting dari layer 2 model OSI.

Virtual LAN

Virtual LAN (VLAN) memberikan suatu metoda yang sangat flexible untuk memanage segment-2 jaringan menggunakan Switch LAN. Jika menggunakan VLAN dalam jaringan-jaringan yang mempunyai Swithes yang saling terhubung, VLAN trunking antar switches diperlukan.
VLAN memberikan suatu flexibilitas managemen dalam membuat Virtual LAN terpisah menjadi segment-segment atau subnet-subnet yang bisa dignakan untuk mendifinisikan lokasi terpisah atau jaringan-jaringan departemental. Penggunaan Virtual LAN dalam suatu jaringan LAN adalah bersifat opsional dan biasanya dipengaruhi oleh kebutuhan2 tertentu yang khusus seperti misalnya alasan keamanan dan pemisahan departemen.
Konsep Virtual LAN
Sebelum memahami Virtual LAN, suatu pengertian khusus mengenai definisi suatu LAN diperlukan. Sebuah LAN meliputi semua piranti jaringan yang berada pada satu broadcast domain. Suatu broadcast domain meliputi sekelompok piranti jaringan yang terhubung dalam suatu jaringan LAN yang bisa mengirim frame broadcast, dan semua piranti lainnya dalam satu segmen LAN yang sama akan menerima salinan frame broadcast tersebut. jadi bisa dikatakan bahwa suatu jaringan LAN dan suatu broadcast domain pada prinsipnya adalah hal yang sama.
Tanpa VLAN, sebuah Switch akan memperlakukan semua interface pada Switch tersebut berada pada broadcast domain yang sama – dengan kata lain, semua piranti yang terhubung ke Switch berada dalam satu jaringan LAN. Dengan adanya VLAN, sebuah switch bisa mengelompokkan satu atau beberapa interface (baca port) berada pada suatu VLAN sementara interface lainnya berada pada VLAN lainnya. Jadi pada dasarnya, Switch membentuk beberapa broadcast domain. Masing-masing broadcast domain yang dibuat oleh Switch ini disebut virtual LAN.
Dasar VLAN
Satu atau beberapa switch dapat membentuk suatu virtual LAN yang disebut sebuah broadcast domain. Sebuah Virtual LAN dibuat dengan memasukkan beberapa interface (port) kedalam suatu VLAN dan beberapa port lainnya berada pada VLAN lain.
Jadi, daripada semua port dari sebuah Switch membentuk satu broadcast domain tunggal, sebuah Switch bisa memecah menjadi beberapa VLAN tergantung kebutuhan dan konfigurasi. Untuk membantu memahami apa itu VLAN, dua gambar dibawah bisa digunakan untuk memahaminya.
Pada gambar pertama ini dua buah Switch membentuk dua broadcast domain berbeda, masing-asing Switch membentuk satu broadcast domain. TIDAK ada VLAN dibuat disini.

dua buah Switch membentuk dua broadcast domain berbeda, tan[a VLAN
dua buah Switch membentuk dua broadcast domain berbeda, tan[a VLAN
Secara alternative, beberapa broadcast domain dapat dibuat dengan menggunakan sebuah Switch tunggal. Seperti gambar diatas, gambar dibawah ini menunjukkan dua buah broadcast domain yang sama akan tetapi diimplementasikan sebagai dua VLAN yang berbeda pada sebuah Switch tunggal.
Beberapa broadcast domain dapat dibuat dengan menggunakan sebuah Switch tunggal
Beberapa broadcast domain dapat dibuat dengan menggunakan sebuah Switch tunggal
Untuk sebuah jaringan LAN kecil misal dirumahan atau dikantoran kecil, tidak ada alasan untuk membuat VLAN. Akan tetapi ada beberapa motivasi untuk membuat VLAN yang meliputi alasan berikut ini:
  • Untuk mengelompokkan user berdasarkan departemen, atau mengelompokkan suatu group pekerja kolaborasi, ketimbang berdasarkan lokasi.
  • Untuk menurangi overhead dengan membatasi ukuran broadcast domain
  • Untuk menekankan keamanan yang lebih baik dengan menjaga piranti-piranti sensitive terpisah kedalam suatu VLAN
  • Untuk memisahkan traffic khusus dari traffic utama – misalkan memisahkan IP telephoni kedalam VLAN khusus terpisah dari traffic user.
Membuat VLAN
Kita bisa mengkonfigure interface / port dari Switch dengan jalan meng-asosiasikan port tersebut kepada suatu VLAN dengan konfigurasi semacam “interface 0/1 in VLAN1” atau “interface 0/2 in VLAN5” dan seterusnya. Hal semacam ini kita sebut sebagai VLAN berdasarkan port-base, suatu konfigurasi VLAN umum pada suatu Switch yang mudah tanpa perlu mengetahui address MAC dari piranti. Akan tetapi diperlukan dokumentasi yang rapi agar bisa mengetahui piranti mana dengan cabling yang mana menuju interface Switch yang mana, sehingga jelas piranti mana pada VLAN yang tepat.
Alternative lain yang jarang digunakan adalah mengelompokkan piranti-piranti kedalam VLAN berdasarkan MAC address dari piranti2 tersebut. akan tetapi cara yang satu ini menciptakan overhead adminitrasi dengan konfigurasi masing2 piranti dengan MAC address. Suatu register yang bagus untuk semua MAC address yang dikonfigurasikan kedalam berbagai Switches dan asosiasi tiap piranti MAC ke setiap VLAN haruslah rapi dan selalu diupdate jika terjadi perubahan. Jika sebuah piranti berpindah ke port lain dan mengirim sebuah frame, piranti tersebut tetap berada pada VLAN yang sama. Hal ini mengijinkan piranti2 untuk bisa berpindah pindah kemana saja dengan mudah dan tetap pada VLAN yang sama walau pindah ke port lain.
Trunking VLAN dengan ISL and 802.1q
Jika menggunakan VLAN dalam jaringan yang mempunyai beberapa Switch yang saling berhubungan antar VLAN, maka dibutuhkan VLAN Trunk.

Switch memerlukan cara untuk mengidentifikasikan VLAN dari mana frame tersebut dikirim saat mengirim sebuah frame ke Switch lainnya. VLAN Trunking mengijinkan Switch memberikan tagging setiap frame yang dikirim antar switches sehingga switch penerima mengetahui termasuk dari VLAN mana frame tersebut dikirim. Idenya bisa digambarkan pada gambar diagram berikut ini:

Beberapa VLAN yang mempunyai anggota lebih dari satu Switch dapat didukung dengan adanya VLAN Trunking
Beberapa VLAN yang mempunyai anggota lebih dari satu Switch dapat didukung dengan adanya VLAN Trunking. Misal, saat Switch1 menerima sebuah broadcast dari sebuah piranti didalam VLAN1, ia perlu meneruskan broadcast ke SwitchB. Sebelum mengirim frame, SwitchA menambahkan sebuah header kepada frame Ethernet aslinya; heder baru tersebut mengandung informasi VLAN didalamnya. Saat SwitchB menerima frame tersebut, ia mengetahui dari headernya bahwa frame tersebut berasal dari piranti pada VLAN1, maka SwitchB mengetahui bahwa ia seharusnya meneruskan broadcast frame hanya kepada port2 pada VLAN1 saja dari Switch tersebut.
Switch Cisco mendukung dua VLAN trunking protocol yang berbeda, Inter-Switch Link (ISL) dan IEEE 802.1q. keduanya memberikan Trunking dasar, seperti dijelaskan pada gambar diatas. Akan tetapi pada dasarnya keduanya sangatlah berbeda.
Best Practices jika menggunakan Virtual LAN:
  • VLAN bukanlah harus diterapkan ke setiap jaringan LAN, akan tetapi bisa diterapkan pada jaringan dengan skala yang sangat besar pada jaringan enterprise dimana populasi host sangat besar – ratusan jumlahnya atau diperlukan suatu kelayakan adanya suatu alasan keamanan. Kalau toch memang harus digunakan VLAN maka haruslah diusahakan sesederhana mungkin, intuitive dan dukungan dokumentasi yang sangat rapi.
  • Pendekatan yang dianjurkan dalam penggunaan VLAN adalah berdasarkan lokasi atau fungsi departemen. Hal ini dilakukan untuk membatasi traffic broadcast (broadcast domain) kedalam hanya masing2 segment VLAN saja. Jumlah VLAN yang didefinisikan pada Switch LAN seharusnya mencerminkan kebutuhan fungsional dan management dalam suatu jaringan tertentu.
  • Beberapa switches dapat secara transparent saling dihubungkan dengan menggunakan VLAN Trunking. VLAN Trunking memberikan mekanisme tagging untuk mentransport VLAN secara transparent melewati beberapa Switches. VLAN didefinisikan dalam standards IEEE 802.3 dan IEEE 802.1q.
Seksi berikut ini memnjelaskan beberapa informasi tambahan mengenai protocol VLAN Trunking:
  • Ada dua protocol VLAN Trunking utama saat ini, yaitu IEEE 802.1q dan Cisco ISL. Pemilihan protocol VLAN Trunking normalnya berdasarkan piranti platform Hardware yang digunakan.
  • IEEE 802.1q adalah standard protocol VLAN Trunking yang memberikan tagging internal kedalam frame Ethernet yang ada sekarang. Hal ini dilakukan dalam hardware dan juga meliputi kalkulasi ulang header checksumnya. Hal ini mengjinkan sebuah frame di tagging dengan VLAN dari mana datagram tersebut berasal dan menjamin bahwa frame dikirim kepada port didalam VLAN yang sama. Hal ini untuk menjaga kebocoran datagram antar VLAN yang berbeda.
  • ISL (Inter Switch Link) memberikan suatu tagging external yang dikemas disekitar frame asalnya.
  • Saat menghubungkan beberapa Switch lewat sebuah Trunk perlu dipastikan bahwa kedua Switch yang terhubung VLAN Trunking tersebut mempunyai protocol VLAN Trunling yang sama. Penggunaan negosiasi automatis dari protocol VLAN Trunking adalah tidak dianjurkan karena bisa terjadi kemungkinan salah konfigurasi.
  • Untuk penerapan VLAN dengan Switch yang berskala besar sebuah protocol manajemen VLAN diperlukan misal VTP (VLAN Trunking Protocol). Protocol VTP memungkinkan VLAN didefinisikan sekali didalam suatu lokasi tunggal dan disinkronkan kepada Switch2 lainnya didalam administrative domain yang sama.
  • Penerapan VLAN setidaknya dirancang dengan sangat bagus dan mudah dimanage. Dokumentasinya haruslah sangat rapi dan akurat dan dijaga selalu update agar membantu kegiatan support jaringan. Normalnya VLAN tidaklah dianjurkan untuk jaringan kecil (kurang dari 100 user pada satu lokasi), akan tetapi untuk business dengan skala menengah dan besar, VLAN adalah sangat mendatangkan keuntungan yang besar.

Satu hal yang pelu diingat bahwa dalam penerapan VLAN ini, komunikasi antar VLAN yang berbeda haruslah di routed. Dan jika dibutuhkan suatu interkoneksi VLAN kecepatan tinggi maka penggunaan Switch Layer 3 yang sangat performa adalah sangat diperlukan.
Menghubungkan beberapa VLAN antara Switch yang berbeda, penggunaan protocol VLAN Trunking seperti ISL atau IEEE802.1q adalah diperlukan. Pastikan bahwa Switch2 tersebut mempunyai dukungan protocol VLAN Trunking yang sama.
Related articles sebelumnya:
English version Virtual LAN tutorial Click here

Masalah Jaringan Lambat

slow networkApa Saja Faktor Yang Bisa Memberikan Kontribusi Terhadap Masalah Lambatnya Jaringan Dan Bagaimana Memperbaikinya Performanya?
Dalam suatu infrastructure jaringan yang sangat besar, suatu jaringan yang efficient adalah suatu keharusan. Jika design infrastructure jaringan kita tidak efficient, maka applikasi atau akses ke resource jaringanpun menjadi sangat tidak efficient dan terasa sangat lambat. Performa jaringan yang sangat lambat ini biasanya disebabkan oleh congestion jaringan (banjir paket pada jaringan), dimana traffic data melebihi dari kapasitas bandwidth yang ada sekarang. Kalau boleh diibaratkan seperti jalanan ibukota pada jam sibuk, kapasitas jalan tidak mencukupi dengan berjubelnya jumlah kendaraan yang memadati jalanan, akibatnya adalah kemacetan yang luar biasa. Kalau pada hari libur maka jalanan terasa lengang dan anda bisa memacu kendaraan dengan cepat.
Apa saja faktor yang bisa memberikan kontribusi lambatnya jaringan dan bagaimana memperbaikinya?
Collision
Technology Ethernet yang sudah using seperti 10 Base2; 10Base5; dan 10Base-T, mereka menggunakan algoritma CSMA/CD yang menjadi sangat tidak efficient pada beban yang lebih tinggi. Performa jaringan ini akan menjadi turun drastis jika prosentase utilisasinya mencapai lebih dari 30% yang membuat jaringan menjadi sangat lambat.
Istilah collision domain mendefinisikan sekumpulan perangkat jaringan dimana data frame mereka bisa saling bertabrakan. Semua piranti yang disebut diatas menggunakan hub yang berresiko collisions antar frame yang dikirim, sehingga semua piranti dari jenis jaringan Ethernet ini berada pada collision domain yang sama.
Bagaimana solusi menghilangkan collision domain dan algoritma CSMA/CD yang bisa membuat jaringan anda lambat, adalah mengganti jaringan HUB anda dengan Switch LAN. Switch tidak menggunakan BUS secara ber-sama2 seperti HUB, akan tetapi memperlakukan setiap port tunggal sebagai sebuah BUS terpisah sehingga tidak mungkin terjadi tabrakan.
Switches menggunakan buffer memori juga untuk menahan frame yang datang, sehingga jika ada dua piranti yang mengirim frame pada saat yang bersamaan, Switch akan melewatkan satu frame sementara frame satunya lagi ditahan didalam memory buffer menunggu giliran frame pertama selesai dilewatkan. Mengganti semua HUB anda dengan Switch akan meningkatkan kinerja dan performa jaringan anda dan kelambatan jaringan akan berkurang secara significant.
Bottlenecks
Beban user yang sangat tinggi untuk mengakses jaringan akan menyebabkan bottleneck jaringan yang mengarah pada kelambatan jaringan. Aplikasi yang memakan bandwidth yang sangat tinggi seperti aplikasi video dapat menyumbangkan suatu kelambatan jaringan yang sangat significant karena seringnya mengakibatkan system jaringan menjadi bottleneck.
Anda perlu mengidentifikasikan aplikasi (khususnya aplikasi yang dengan beban tinggi) yang hanya diakses oleh satu departemen saja, dan letakkan server pada Switch yang sama dengan user yang mengaksesnya. Meletakkan resource jaringan yang sering diakses pada tempat yang dekat dengan pemakainya akan memperbaiki kinerja dan performa jaringan dan juga response time.
Performa LAN juga bisa diperbaiki dengan menggunakan link backbone Gigabit dan juga Switch yang mempunyai performa tinggi. Jika system jaringan menggunakan beberapa segment, maka penggunaan Switch layer 3 akan dapat menghasilkan jaringan yang berfungsi pada mendekati kecepatan kabel dengan latensi minimum dan secara significant mengurangi jaringan yang lambat.
Serangan Trojan Virus
Jika environment jaringan anda terinfeksi dengan Trojan virus yang menyebabkan system anda dibanjiri oleh program-2 berbahaya (malicious programs), maka jaringan akan mengalami suatu congestion yang mengarah pada kelambatan system jaringan anda, dan terkadang bisa menghentikan layanan jaringan.
Anda memerlukan proteksi jaringan yang sangat kuat untuk melindungi dari serangan Trojan virus dan berbagai macam serangan jaringan lainnya. Software antivirus yang di install terpusat pada server anti-virus yang bisa mendistribusikan data signature secara automatis kepada client setidaknya akan memberikan peringatan dini kepada clients. Dan jika ingin mendapatkan perlindungan yang sangat solid dan proaktif maka Software keamanan jaringan corporate BitDefender adalah solusi anda.
BitDefender Corporate Security adalah solusi manajemen dan keamanan bisnis yang sangat tangguh dan mudah digunakan yang bisa memberikan perlindungan secara proaktif terhadap serangan viruses, spyware, rootkits, spam, phising, dan malware lainnya.
BitDefender Corporate Security menaikkan produktifitas bisnis dan mengurangi biaya akibat malware dan lainnya dengan cara memusatkan administrasi, proteksi, dan kendali workstation, sekaligus juga file-file, email, dan traffic Internet didalam jaringan corporate anda. Kunjungi Bitdefender untuk lebih jelasnya.
diagram wsus praktis pada jaringan
Jika corporate anda menggunakan jaringan Windows, maka penggunaan WSUS (Windows System Update Services) adalah suatu keharusan. WSUS secara automatis meng-update patches critical Windows anda, security patches, dan Windows critical update kepada clients pada saat dirilis update dari Microsoft. Clients anda tidak perlu update langsung ke internet, cukup koneksi ke server WSUS, sehingga mengurangi beban bandwidth internet anda, karena hanya server WSUS saja yang terhubung ke internet untuk download updates.
Virus biasanya menyerang adanya kelemahan system yang sudah diketahui, dan Windows update akan melakukan patch vulnerability (menambal lobang titik lemah) sehingga menjaga kemungkinan serangan terhadap lobang kelemahan system ini.
Berjaga-jaga terhadap serangan virus yang menyebabkan lambatnya jaringan anda adalah jauh lebih baik terhadap organisasi anda. Dan regulasi dan kebijakan masalah pemakaian Email dan juga kebijakan pemakaian Internet sangat mebantu dalam hal ini.
Lambat jaringan waktu proses authentication
Jika dalam corporate anda mempunyai banyak site yang di link bersama dan setiap site / cabang dan kantor pusat di konfigurasikan sebagai active directory site terpisah dan domain controller di integrasikan dengan DNS server, disaat peak hours jam sibuk user pada kantor cabang sering mengalami proses logon yang lambat sekali bahkan time-out. Hal ini akibat dari masalah bottleneck saat komunikasi interlink lewat koneksi WAN link yang menjurus lambatnya system.
diagram penempatan global catalog pada jaringan inter-site
Saat user logon ke jaringan, Global Catalog memberikan informasi Universal Group membership account tersebut kepada domain controller yang sedang memproses informasi logon tersebut. jika Global Catalog tidak tersedia, saat user melakukan inisiasi proses logon, user hanya akan bisa logon kepada local machine saja, terkecuali jika di site tersebut domain controllernya di configure untuk Cache Universal Group membership di setiap kantor cabang. Bisa saja sich domain controller di masing-masing cabang di promote Global Catalog, akan tetapi waspadai juga replikasinya yang bisa menyebabkan link WAN menjadi lambat. Anda bisa mengatur frequensi replikasi menghindari jam sibuk jika memungkinkan

Beberapa Petunjuk Troubleshooting DHCP

Layanan DHCP Sangat Vital Dalam Suatu Jaringan Komputer, Kemampuan Melakukan Troubleshooting DHCP Tidak Kalah Pentingnya Juga Buat Administrator Jaringan
Dalam suatu infrastrucktur jaringan komputer dalam suatu organisasi, salah satu komponen penting pendukungnya adalah DHCP server. Untuk itu, adalah sangat penting buat administrator jaringan untuk bisa melakukan troubleshooting DHCP server terhadap segala bentuk masalah yang berhubungan dengan DHCP server, baik masalah yang timbul akibat kesalahan konfigurasi dan instalasi DHCP, sampai masalah kecil yang menimpa sebuah computer yang tidak bisa menerima IP address dari DHCP server ini.
dhcp troubleshootingVerifikasikan konfigurasi clients
Salah satu indikasi kegagalan suatu DHCP adalah jika sebuah komputer / client kehilangan koneksi terjadap resource-2 jaringan ataupun jika sebuah client komputer tidak bisa mendapatkan koneksi ke jaringan kali pertama. Pilihan kita adalah memastikan apakah ini berasal dari DHCP server, dari client itu sendiri, atau dari sumber lainnya.
Salah satu cara memulai troubleshooting DHCP adalah dari client untuk memastikan bahwa client menerima IP address dari DHCP server. Anda bisa lakukan command line “ipconfig /all” dari prompt DOS c:\> (kalau dari Windows tekan tombol Windows dan R bersamaan, terus ketik CMD dan tekan Enter). Bisa diperhatikan output dari “ipconfig /all” ini menunjukkan adanya DHCP enabled = YES. Ini berarti konfigurasi TCP/IP telah dikonfigure untuk menerima IP address secara automatis, dan jika DHCP server tersedia maka client tersebut harusnya sudah bisa menerima konfigurasi IP address dari DHCP server.
Atau bisa di klik gambar komputer di pojok kanan bawah dan pilih tab Support, bisa diperhatikan jika sebuah komputer bisa menerima konfigurasi dari DHCP server maka Connection status adalah “Address Type” = “Assigned by DHCP” (lihat gambar)
Troubleshooting DHCP server
Troubleshooting DHCP server
Pada gambar ditunjukkan kalau komputer masih juga belum connect, bisa di klik tombol “Repair”. Atau jika anda pertama kali melihat tanda segitiga kuning yang menandakan tidak menerima konfigurasi dari DHCP server, coba klik tanda “Repair” ini.
Tahukah anda apa yang dilakukan computer dengan command “Repair” ini?
Ada 6 langkah yang dilakukan oleh Windows saat melakukan proses “Repair” yaitu sebagai berikut:
  1. Melakukan pesan DHCP request untuk melakukan pembaharuan leasing IP address. Hal ini mirip dengan kalau melakukan command “ipconfig /renew”
  2. Menghapus cache ARP, langkah ini sama dengan kalau kita mengetikkan command “arp –d *”
  3. Menghapus cache NETBIOS, yang sama dengan kalau kita melakukan “nbtstat –R” pada command prompt
  4. Menhapus cache DNS, yang sama dengan command prompt “ipconfig /flushdns”
  5. Melakukan register ulang NetBIOS name dan IP address dengan WINS server. langkah ini sama dengan command prompt “nbtstat –RR”
  6. Register ulang computer name dan IP address dari client computer kepada DNS server dan sama dengan command prompt “ipconfig /registerdns”
Jika client sudah bisa menerima IP address yang sesuai dengan jaringan dan tidak ada pesan Warning adanya IP conflict, maka bisa dianggap client tidak ada masalah dengan adanya IP address.
Troubleshooting DHCP - IP Conflict
Troubleshooting DHCP – IP Conflict
Jika client diberikan sebuah IP address yang ternyata sudah digunakan oleh client lain pada jaringan local yang sama, maka akan terjadi warning message adanya address conflict. Anda juga bisa memeriksa di event viewer adanya conflict address ini seperti gambar diatas.
Jika IP address ini dari DHCP server, maka hal ini adalah pertanda adanya DHCP lain pada jaringan anda, atau re-deployment dari scope DHCP secara tiba-2.
Untuk memastikannya, command dhcploc.exe (ada pada windows support tool) bisa digunakan untuk melacak adanya DHCP asing pada jaringan (karena bisa saja ada yang iseng bikin DHCP server). Setelah anda memastikan DHCP server yang lain sudah dimatikan, pertama kali naikkan dulu “conflict detection attempt” baru perbaharui client dengan command “ipconfig /renew” atau klik “repair”. Atau anda juga bisa menggunakan command line “shutdown /i” untuk merestart beberapa remote komputer sekaligus.
Kegagalan mendapatkan IP dari DHCP server
Jika anda mendapati output dari “ipconfig /all” menunjukkan adanya IP address dari APIPA (169.254.0.1 sampai 169.254.255.254), atau dari alternate configuration, pertama kali lakukan “ipconfig /renew” atau klik “repair”. Jika hasilnya masih sama, hal ini menunjukkan adanya:
  1. Tidak adanya DHCP server / DHCP relay agent pada range broadcast
  2. Putusnya koneksi DHCP server
  3. DHCP server scope bermasalah
Bagaimana anda bisa memastikan adanya DHCP server pada broadcast range? Karena IP clients didapat dari IP address APIPA, maka anda tidak bisa melakukan ping ke DHCP server karena beda jaringan. APIPA pada range 169.254.0.0 – 169.254.254.254 dengan subnet mask 255.255.0.0. maka untuk itu anda harus memberikan IP address statis kepada client computer yang bermasalah ini dengan IP pada range address yang sama dengan DHCP server.
Jika IP address statis sudah dikonfigure, maka anda bisa melakukan ping ke server DHCP. Jika anda tidak mengetahui IP address DHCP server maka pada command prompt ketikkan “netsh dhcp show”. jika hasil ping ke DHCP server berhasil – berarti koneksi ke DHCP server tidak bermasalah. Jika sudah bisa dipastikan bahwa kedua point 1 dan 2 tidak ada masalah, maka kecurigaan bisa karena adanya konfigurasi scope IP address DHCP server.
Jika semua clients tidak mendapatkan IP addres, pastikan terlebih dahulu bahwa:
  1. DHCP server instalasinya sempurna
  2. Konfigurasi DHCP server juga sempurna
  3. Authorized juga berhasil, harus dari user Enterprise admin atau member Enterprise pada active directory domain anda.

Untuk memastikan scope IP address tidak bermasalah, maka pastikan bahwa scope active dan tidak habis semuanya dipakai oleh clients. Anda bisa melakukan yang berikut:
  • Re-authorized ulang bila perlu.
  • Deactivate scope kemudian activekan lagi.
  • Jika scope cepat habis, kurangi durasi lama sewa (lease time). Hal ini akan mempercepat pelepasan IP yang dipinjam clients (terutama yang tidak aktif).
  • Pada client jika gagal, selain memastikan koneksi ke DHCP OK, pastikan juga port UDP 67 dan UDP 68 tidak di block
Adakalanya sebuah PC tidak juga bisa mendapatkan konfigurasi IP address dari DHCP server walaupun konfigurasi TCP/IP sudah diset untuk menerima IP address secara automatis. Hal ini biasanya terjadi pada komputer yang habis dipakai pada konfigurasi koneksi internet dengan ICS (Internet Connection Sharing). Anda harus memancingnya terlebih dahulu dengan memberikan IP address statis / manual pada range yang sama dengan DHCP server. setelah itu coba ping ke DHCP server, jika berhasil maka kembalikan konfigurasinya pada “Obtain IP address automatically” dan restart PC, atau cukup lakukan “ipconfig /renew” atau klik “repair”.

Membangun Wireless Network

Susahkah membangun wireless network? Pertanyaan ini sering dilontarkan dari mereka yang belum mengerti betul dengan jaringan komputer. jaringan komputer yang berskala besar seperti dalam suatu jaringan corporate atau enterprise tentulah harus didesign dan dikelola oleh para ahli dalam bidang jaringan dan security. Akan tetapi untuk keperluan jaringan kecil di rumah dan kantor kecil, anda bisa melakukannya sendiri dirumah dengan.
  • Keuntungan jaringan wireless
  • Kebutuhan untuk membangun WLAN
  • Memilih Kebutuhan Perangkat
  • Yang Perlu Diperhatikan
  • Setup dan Konfigurasi
Artikel ini diusahakan sedemikian rupa agar bisa difahami oleh mereka yang kurang faham betul dengan jaringan komputer dan digunakan sebagai acuan untuk membangun suatu jaringan wireless dirumah atau kantor kecil. Tentunya tidak akan membahas kompleksitas mendalam sampai ke model jaringan seperti model OSI, tidak.
Keuntungan Jaringan Wireless
Jaringan wireless mempunyai keuntungan yang nyata: tapa kabel, walau sebenarnya ada jaringan kabel yang terlibat didalamnya. Secara umum suatu jaringan komputer mempunyai keuntungan diantaranya sebagai berikut:
  • Memungkinkan kita sharing sambungan internet dengan beberapa komputer
  • Sharing sebuah printer yang bisa diakses rame-rame lewat jaringan tanpa harus mengantri – just send data untuk di print dan selebihnya system yang akan mengatur antriannya.
  • Dengan adanya jaringan wireless anda bisa browsing internet dari mana saja dirumah selama masih dalam jangkauan wireless – tanpa kabel, bisa di pinggir kolam, di gazebo, di pendopo anda, atau di teras (rumahnya kayak yang di sinetron).
  • Dengan jaringan wireless, anda bisa membuat panggilan telpon Skype gratis ke seluruh dunia tanpa harus menghidupkan komputer anda.
  • Dengan jaringan anda bisa bermain game multiplayer online
Kebutuhan Untuk Membangun Jaringan Wireless
Seperti dibahas diawal, bahwa artikel ini ditujukan buat mereka yang tidak mempunyai pengalaman praktis dalam hal computer networking atau home users yang ingin membangun jaringan wireless dirumah atau dikantor kecil atau SOHO. Untuk itulah maka tidak dibahas secara detail masalah background technis yang rumit kecuali sekedar dasar yang memadai untuk membangun suatu jaringan wireless.
Alasan umum dibutuhkannya jaringan (wireless) dirumah adalah salah satunya yang paling mendasar adalah untuk sharing koneksi Internet dari sambungan broadband internet baik DSL ataupun Cable. Jika kita inginkan dua komputer untuk bisa saling berkomunikasi, maka yang anda perlukan adalah media penghubung agar keduanya bisa saling terhubung yang pada akhirnya bisa saling berkomunikasi.
Infrastructur Fisik Jaringan
Jika hanya ada dua komputer untuk bisa saling berkomunikasi, maka cukup diperlukan sebuah kabel jaringan yang menghubungkan kedua komputer melalui port NIC adapter (LAN Card) mereka. Jika ada lebih dari dua komputer maka anda membutuhkan sebuah Switch LAN (dengan 8 atau 24 port) sebagai concentrator dimana anda menghubungkan semua komputer kepada Switch tersebut melalui kabel jaringan. Dengan konsep ini anda telah membuat suatu jaringan workgroup local LAN. Ini adalah merupakan infrastcruktur fisik jaringan LAN pertama – sebuah Switch.
Bagaimana dengan sambungan internet? Jika dirumah anda telah tersedia sambungan broadband Internet baik berupa Cable atau ADSL, tentunya sudah tersedia modem yang tadinya tersambung langsung dengan sebuah komputer tunggal lewat sambungan kabel USB (ke port USB komputer) atau kabel UTP (ke port NIC adapter komputer). Hampir semua modem (Cable atau ADSL) mempunyai port Ethernet untuk sambungan ke pada LAN. Untuk memungkinkan semua komputer terhubung ke Internet, maka anda perlu membuat (memindah) sambungan kabel UTP dari port Ethernet modem ke Switch.
Gambar berikut adalah diagram jaringan LAN infrastcrutur fisik yang menghubungkan semua komputer ke Switch dan begitu juga modem terhubung kepada switch.
modem dan switch ap
Bagaimana dengan jaringan wireless? Jaringan wireless berarti anda perlu menambahkan / membuat extension secara wireless dari sambungan LAN anda. Prinsip extension jaringan LAN secara wireless adalah dengan menmbahkan sebuah Wireless Access Point. Access point ini berfungsi sebagai jembatan yang memungkinkan terjadinya komunikasi antara komputer (perangkat jaringan) yang ada di jaringan wireless dengan perangkat jaringan lainnya yang ada pada jaringan kabel. Dari sini prinsip dasar infrastructure jaringan fisik gabungan sebuah jaringan LAN dan jaringan wireless dengan sambungan internet telah lengkap.
Bagaimana Memilih Perangkat Yang Tepat
Pertama kali yang perlu anda lakukan adalah kenali terlebih dahulu fitur / fasilitas modem yang ada sekarang ini. Yang perlu kita perhatikan adalah apakah dia mempunyai fasilitas / fitur firewall atau router, DHCP server, dan Ethernet port. Hal ini dimaksudkan untuk mengetahui kebutuhan akan sebuah wireless access point atau sebuah wireless router yang perlu kita beli.
Jika modem yang ada sekarang ini adalah modem murni yang tidak mempunyai fitur firewall/router dan DHCP server, maka anda memerlukan sebuah wireless router. Wireless router mempunyai fitur lengkap termasuk fitur firewall / router, DHCP services, Swicth LAN dan wireless access point.
Jika modem yang dirumah sekarang ini termasuk type modem dengan dilengkapi fitur firewall / router, dan DHCP server, maka yang anda butuhkan hanyalah sebuah wireless access point untuk membuat jaringan wireless anda.
Untuk mengenalinya tentunya dengan membuka buku manual dari modem tersebut. Atau jika tidak ada, anda harus menanyakan ke ISP anda atau mencari informasinya di Internet setelah mengetahui type dari modem tersebut.
Setelah anda mengetahui kebutuhan akan wireless access point atau wireless router, tentunya peerlu memilih wireless AP/Router yang bagaimana sepsifikasi teknisnya. Jika anda mempunyai budget memadai, maka saya sarankan untuk membeli wireless access point / router dengan fitur technology yang paling bagus yang ada dipasaran. Hal ini akan melindungi investasi anda di masa depan. Apa saja sepecifikasi yang perlu diperhatikan?
  1. Wireless Standard: standard wireless yang paling gress saat ini adalah draft 802.11n atau lebih dikenal dengan wireless –n yang merupakan technology masa depan yang belum diratifikasi secara final. Akan tetapi semua pabrikan jaringan telah mengadopsi teknologi masa depan ini.
  2. Dual-band: perangkat anda support dual frequency band yaitu 2.4 GHz dan 5 GHz baik yang selectable maupun yang simultaneous. Frequency 5GHz lebih jernih dan sangat bagus untuk streaming video dan juga gaming
  3. Support WPA/WPA2: merupakan standard industry keamanan wireless paling baru. Semua perangkat wireless dengan standard Wireless –n akan support standard WPA/WPA2 ini, walaupun banyak juga jenis wireless –g dilengkapi dengan standard WPA/WPA2 ini.
  4. Technology antenna cerdik MIMO (multiple in multiple out) atau technology serupa yang bisa memberikan jangkauan wireless lebih baik dan juga lebih cepat.
Banyak sekali produsen pabrikan yang memproduksi jajaran perangkatnya dengan keempat fitur dasar tersebut diatas. Tentunya harganya sedikit lebih mahal dibanding standard dibawahnya, akan tetapi sebanding dengan kualitas yang bakal anda dapatkan.
Jika anda mempunyai perangkat adapter (pada laptop, komputer, smartphone) dengan standard wireless –b/g, apakah akan compatible dengan router /AP dengan standard wireless –n? Hampir semua AP/ router dengan standard wireless –n menjamin backward compatible dengan standard wireless dibawahnya (wireless –b/g) dan biasanya ditandai dengan label Wi-Fi Certified b/g/n.
Yang Perlu Diperhatikan
Sinyal gelombang radio dalam merambat lewat udara tentunya akan terhalang oleh beberapa halangan seperti tembok, pohon, atau benda penghalang lainnya yang tentunya akan mengurangi atau mempengaruhi tingkat penerimaan disisi penerima. Usahakan meletakkan wireless router / AP anda pada area dimana dengan tingkat penghalang yang minim antara router dan penerima (computer). Usahakan segaris lurus dengan AP/router untuk mendapatkan koneksi yang optimal. Metal, aluminium, kaca, tembok akan mempunyai efek negative terhadap kualitas sinyal wireless. Belum lagi gelombang interferensi dari genset, microwave oven, dll juga berpengaruh pada gelombang 2.4 GHz. Lihat juga pertimbangan instalasi wireless.
Konfigurasi dan Setup
adsl modem diagramSebelumnya kita perlu mengenali terlebih dahulu port-port apa saja dari modem anda. Berikut adalah gambar sebuah modem DSL yang umum di pasaran.
Port USB biasa digunakan untuk koneksi langsung dari modem ke satu komputer. akan tetapi untuk kebutuhan membangun jaringan wireless anda, maka anda tidak memerlukan port USB ini. Yang anda butuhkan adalah port Ethernet RJ-45 yang akan dikoneksikan kepada wireless AP atau router anda pada port dengan label WAN (atau WLAN port, atau Internet). Port RJ-45 ini juga bisa anda koneksikan langsung ke sebuah Switch jika anda tidak ingin menggunakan jaringan wireless.
Sementara port RJ-11 adalah port dimana anda hubungkan ke line telpon. Biasanya fihak Telkom memberi anda splitter yang memecah line telpon anda menjadi dua, satu kabel ke modem dan satu kabel lagi ke handset telpon anda. Keduanya bisa berjalan tanpa saling mengganggu karena DSL internet dan voice Telpon menggunakan frequensi yang berbeda.
Gambar berikut menunjukkan bagaimana anda menghubungkan port-port tersebut kepada wireless AP atau wireless router anda. Dari modem ke wireless router anda harus menggunakan kabel jaringan jenis cross cable atau pastinya adalah kabel bawaan dari modem tersebut yang memang jenis cross.
diagram adsl modem switch dan wireless ap
Sebelumnya kita perlu melakukan konfigurasi awal pada router tersebut. Gunakan kabel jaringan (biasanya datang bersama router) dan koneksikan salah satu Ethernet (Swicth) port dari router ke NIC port dari salah satu komputer anda. Jalankan CD-ROM instalasi dan ikuti wizard instalasi sesuai buku petunjuknya. Setelah itu koneksikan router ke modem seperti terlihat pada diagram diatas.
Untuk selanjutnya bila memerlukan konfigurasi yang lebih advanced, anda bisa lakukan lewat web-based utility diantaranya memberikan IP address Internet (tentunya dengan bantuan dari ISP anda by phone) dan IP address kepada router anda dan juga konfigurasi DHCP services. DHCP services router by default sudah enable, jadi sebenarnya anda biarkan saja sudah bisa beroperasi. DHCP ini sangat penting buat jaringan anda karena dia akan berfungsi sebagai pemasok konfigurasi IP address kepada semua komputer yang ada pada jaringan anda secara automatis. Lihat juga artikel setup wireless router untuk lebih jelasnya.
Terus Bagaimana Computer Clients Mendapatkan IP Address?

Yang perlu anda lakukan adalah melakukan konfigurasi TCP/IP pada clients computer untuk mendapatkan IP address secara automatis. Pada artikel sebelumnya mengenai jaringan komputer sederhana telah dibahas cara melakukan setup bagaimana mendapatkan IP address secara automatis.
Akan tetapi ada sedikit perbedaan cara melakukan koneksi dari adapter wireless di komputer anda tergantung fitur dari wireless router anda, ada wireless router yang menggunakan wizard untuk koneksi ke router dengan menggunakan fitur security yang didukungnya yang biasanya disebut sebagai Wi-Fi Protected Setup (WPS).
Jika system keamanan dari router tidak diaktifkan maka biasanya anda hanya memerlukan searching nama jaringan wireless (SSID name) dari komputer anda dan jika sudah mengenali jaringan wireless yang ada dengan nama SSID yang ada, anda sudah bisa terhubung kepada jaringan tersebut secara automatis dan anda sudah terhubung langsung.
Akan tetapi jika system keamanan sudah di setup menggunakan wireless security WPA atau WEP , maka anda harus memasukkan account sebagai authenticasi beserta passwordnya. Kedua sisi antara komputer dan wireless router harus sama setting untuk WPA ataupun WEP nya. Selebihnya anda sudah bisa melakukan koneksi dan bisa berbagi internet, file, documents, digital media dan juga printer bahkan anda bisa melakukan game online bersama-sama.

Best Wireless Network

Jika anda ingin membangun suatu jaringan wireless dari awal baik dirumah maupun di kantor, adalah sangat dianjurkan untuk membangunnya berdasarkan perangkat-perangkat dari jaringan wireless terbaik yang ada saat ini, yaitu yang menggunakan technology wireless terkini yang ada dipasaran saat ini – the best wireless network.
Untuk memilih the best wireless network yang mana yang terbaik saat ini tentulah perangkat atau technology yang memenuhi criteria terbaik dalam tiga area utama. Pertama, perangkat dan technology serta standard haruslah bisa memberikan jaringan wireless yang paling cepat. Kedua, perangkat wireless dan technology yang digunakan haruslah bisa memberikan jangkauan terpanjang / terjauh. Ketiga, standard keamanan jaringan wireless haruslah bisa memberikan jaringan paling aman untuk melindungi jaringan private anda terhadap segala aksi penyusupan dan ancaman.
The Best Wireless Network Dalam Hal Kecepatan
The best wireless network dalam hal kecepatan saat ini adalah standard wireless 802.11n yang telah di ratifikasi Oct 2009. wireless –N ini adalah standard wireless yang ada dipasaran saat ini, hampir semua pabrikan produsen jaringan telah mengadopsi standard ini kedalam jajaran produk mereka dan dilempar kepasaran. Produk-produk yang sudah dilempar kepasaran sudah banyak yang mengklain produknya bisa mencapai kecepatan ideal sampai 450Mbps (tentunya dalam kondisi ideal). Akan tetapi hal ini adalah secara teoritis, dalam kenyataannya yang ada dipasaran tidak pernah mencapai kecepatan maksimum yang diklaim, sebut saja standard terdahulu dari 802.11b yang diklaim dengan kecepatan maksimal 11 Mbps dan 802.11g dengan 54 Mbps. Teknology wireless terkini mengadopsi multiple spatial data astream yang bisa meng-agregate bandwidth sampai 450Mbps.
Awalnya sebelum standard draft 802.11n di ratifikasi, wireless –N router tidak digaransi bisa jalan dengan standard final dari 802.11n jika standard ini sudah final dan diratifikasi nantinya. Banyak keraguan kalau-kalau versi draft ini tidak akan  jalan dengan versi final nantinya, akan tetapi versi draft ini dijamin backward compatible dengan standard industry 802.11b/g tentunya yang sudah berlogo Wi-Fi Certified (b/g/n) dan bisa mengisi kekosongan celah dari technology jaringan wireless saat itu.
Disamping itu, sudah diyakini oleh hampir semua pabrikan wireless saat itu  bahwa jika saja saat nanti standard industry ini diresmikan menjadi standard jaringan wireless tercepat, sudah sangat santer dipercaya bahwa tidak aka nada perubahan hardware. Kalau toch ada perubahan itu hanya lah cukup meng-upgrade firmwarenya saja yang natinya bisa di download secara gratis dari website vendornya masing-masing. Bahkan beberapa produk wireless –n routers yang ada sekarang ini mempunyai fitur upgrade secara automatis jika ada update firmware terbaru jika terhubung dengan internet. Lihat juga beberapa jenis wireless –n routers terbaik yang ada dipasaran saat ini disini best wireless routers misal WRT610N dari Linksys, DIR-855 D-Link, WNDR7300 Netgear, dan TEW-672 TrendNet Gigabit Router.
Dan ternyata benar, saat versi final 802.11n diratifikasi, maka tidak ada masalah dengan kompatibilias antara yang versi draft dengan yang versi final. Tidak ada perubahan mendasar, hanya tambahan beberapa opsi saja.
Generasi kelima (5G) dari teknology Wifi masa depan adalah draft 802.11ac yang dikeluarkan dengan kecepatan  teoritis sampai 3.6Gbps, sementara yang bisa diadopsi oleh pabrikan wireless router saat ini adalah wireless ac router  dengan speed sampai 1300Mbps menggunakan chip Broadcom. Beberapa wireless router sudah bisa diorder dipasaran saat ini sebut saja Netgear R6300 wireless ac router, atau Linksys EA6500 cloud router. Ini sungguh luar biasa dalam kurun waktu sekitar 15 tahun dari wifi generasi pertama yang dengan kecepatan hanya 2Mbps sampai pada generasi wifi ke lima dengan kecepatan sampai 1300Mbps, suatu kecepatan teoritis melebihi kecepatan kabel Gigabit.
The Best Wireless Network Dalam Hal Jangkauan
Memilih the best wireless network harus lah perangkat wireless dan technology yang bisa memberikan jangkauan jaringan wireless terjauh. Technology terkini (walaupun bukan baru) yang banyak diimplementasikan pada produk jaringan wireless adalah technology antenna yang cerdik yaitu technology MIMO (Multiple-in-multiple-out). Technology MIMO menggunakan beberapa antenna transmitter dan receiver untuk memperbaiki performa system jangkauan dan kecepatan. Teknology MIMO ini mengandalkan pada signal multipath – banyak arah. Signal multipath ini adalah sinyal pantulan yang datang pada receiver beberapa saat setelah sinyal transmisi LOS (line of sight) sampai. Teknologi ini bisa menciptakan signal yang kuat dan kecepatan maksimal dengan mengurangi dead spots.
Beberapa pabrikan wireless melengkapi produk mereka dengan technology MIMO ini atau beberapa technology penngembangan paten dari mereka untuk mencapai jangkauan terjauh. Sebut saja technology Extreme –N dari D-Link yang mengklaim mempunyai performa dengan kecepatan 14x lebih cepat dan jangkauan 6x lebih jauh dari standard yang bisa dicapai 802.11G.
The Best Wireless Network Dalam Hal Keamanan
Dalam memilih jaringan wireless, anda seharusnya memilih jaringan wireless yang bisa memberikan system keamanan / enkripsi jaringan terbaik dan terkuat saat ini – untuk melindungi kompromi jaringan. Sebagai aturan umum, anda harus memberikan tingkat perlindungan yang sebanding dengan tingkat sensitifitas dari data yang perlu anda lindungi. Tidak seperti dalam jaringan “wired” dimana kemanan secara fisik bisa dilindungi secara aman, jaringan wireless tidak dibatasi oleh fisik dimana dia ditempatkan atau didalam gedung yang kokoh. Sinyal wireless bisa dicapai bisa sejauh sampai 300 an meter dengan menggunakan laptop dan antenna penguat hi-gain jauh diluar gedung itu sendiri. Hal ini lah yang menjadikan jaringan wireless rentan terhadap segala macam penyusupan karena tidak dibatasi oleh gedung tempat dia berada.
Standard industry kemanan wireless saat ini adalah Wi-Fi Protected Access (WPA/WPA2) yang merupakan program certifikasi yang diciptakan oleh Wi-Fi Alliance untuk menunjukkan compliant terhadap protocol keamanan yang diciptakan oleh Wi-Fi Alliance untuk mengamankan jaringan wireless computer. protocol ini diciptakan seiring diketemukannya oleh para ahli banyaknya kelemahan system terdahululu WEP (Wired Equivalent Privacy).
Fitur lain yang perlu anda pertimbangkan dalam memilih perangkat wireless untuk the best wireless network adalah Quality of Services (QoS) yang memungkinkan pemberian prioritas data stream yang kita pilih.
Jika tanpa adanya QoS, wireless router kebanyakan – semua traffic wired dan wireless termasuk traffic VoIP, video streaming, Online Gaming, dan Web browsing digabung menjadi satu data stream. Dengan cara seperti ini, applikasi seperti video streaming bisa terjadi pause atau delay. Dengan technology Intelligent QoS, traffic wired dan wireless dianalisa dan dipisahkan kedalam beberapa data stream. Stream data ini kemudian dikatagorikan menurut sensitifitas terhadap delay, sehingga applikasi seperti VoIP, Video streaming, dan Online gaming diberikan prioritas diatas web browsing. Hal ini memungkinkan beberapa applikasi bisa berjalan halus pada TV atau PC anda.
Jika anda adalah jenis mereka yang suka online gaming, maka pilihan anda pada Linksys E4200 atau D-link Dir-857 dengan USB 3.0 dengan intelligent QoS adalah tepat karena memang khusus diciptakan dengan optimalisasi untuk streaming HD media dan gaming.

Terakhir dan bukanlah yang tidak berarti, anda mesti juga mempertimbangkan perangkat wireless yang mempunyai kemampuan dual-band untuk kedua band 2.4 GHz dan 5 GHz baik pada wireless access point. wireless routers, maupun pada clients wireless adapters. Dengan technology dual-band ini, memungkinkan anda mengecek email / browsing pada radio band 2.4 GHz sementara untuk streaming HD video, dan media HD lainnya pada radio band 5 GHz.
Tidaklah lengkap kiranya the best wireless network anda jika komputer anda tidak dilengkapi dengan system pertahanan anti-virus dan Windows update yang terkini.

Best Value Wireless Dual Band Gigabit Routers

Jika anda memutuskan untuk membeli wireless router untuk jaringan wireless di rumah anda, dan anda memutuskan untuk memilih wireless router dengan dukungan gigabit dan dual band, spec apa saja yang anda butuhkan agar memberikan value terbaik dan cocok dengan kebutuhan anda? Pertimbangkan spec product berikut ini yang sesuai dengan kebutuhan anda.
Selectable atau simultaneous
Dengan memilih wireless router terbaik dengan dukungan dual band dan gigabit, agar memberikan value terbaik pertama anda perlu mempertimbangkan dual band itu sendiri apakah selectable atau simultaneous. Kalau selectable, pada dasarnya router tersebut adalah single band. Anda sendiri yang memilih router tersebut untuk beroperasi pada band 2.4GHz atau 5 GHz. Jadi jika client wireless anda campuran dari perangkat berbasis 2.4 dan 5GHz, maka anda tidak bisa mengusung mereka semua secara bersamaan. Kecuali memang anda memerlukan jaringan dengan basis 5GHz semuanya, maka anda pilih yang selectable dual band gak apa. Dengan beroperasi pada 5GHz, maka anda mempunyai jaringan yang bersih dari gangguan interferensi dan cepat sebut saja D-Link DIR-665.
Untuk router dual band simultaneous, maka router anda bisa berkomunikasi dengan semua client wireless anda yang beroperasi pada band campuran baik yang 2.4GHz maupun yang 5GHz band pada saat yang bersamaan.
Dukungan USB Port
Dengan keunggulan yang dimiliki router dengan fitur simultaneous dual band dan gigabit interface, dukungan interface lain yang sangat berguna yang perlu anda pertimbangkan dalam memmilih router terbaik anda adalah dukungan USB port. USB port yang bagaimana yang anda butuhkan?
Kebanyakan wireless router yang dilengkapi dengan port USB adalah dimaksudkan untuk bisa dipakai sebagai hosting external storage untuk bisa dishare bagi client computer lainnya yang ada pada jaringan. Akan tetapi ada lagi yang perlu dipertimbangkan jika anda ingin men-share printer USB anda, yaitu fitur yang memungkinkan port USB ini bisa dipakai untuk hosting printer agar bisa diakses lewat jaringan. Tidak banyak juga wireless router yang dilengkapi dengan USB port yang bisa dipakai untuk share storage atau printer.
Jika kebutuhan akan storage dan printer yang bisa diakses secara bersamaan ada, maka anda harus mempertimbangkan wireless router yang dilengkapi dengan dua buah USB port yang bisa dipakai untuk hosting storage dan printer pada saat bersamaan. Hal ini sangat menguntungkan, anda bisa share storage anda dan juga anda tidak perlu membeli print server device sendiri untuk bisa sharing printer anda.
Berikut adalah beberapa wireless router yang meberikan value terbaik buat kebutuhan anda, setidaknya sesuaikan dengan kebutuhan anda.
RT-N56U Black Diamond Dual band gigabit router
Asus RT-N56U
Click Untuk Lihat Spec detail
RT-N56U ini adalah besutan terbaru dari Asus. Router ini bisa memberikan value terbaik buat kebutuhan anda karena dia dilengkapi dengan fitur pendukung yang sangat berguna diantaranya:
  • Diusung dengan teknologi wireless 802.11n terkini dengan dukungan simultaneous dual band.
  • Dilengkapi dengan gigabit baik pada interface WAN port maupun pada interface LAN port (4buah port)
  • Hardware NAT acceleration engine yang bisa memberikan throughput WAN ke LAN 2-5 kali dibanding software-based NAT router
  • Dilengkapi dengan dua port USB untuk sharing storage dan printer
  • Al Radar technology – design unik dan efficient untuk optimasi wireless coverage dan kualitas signal tanpa menaikkan konsumsi power.
Sayangnya router ini tidak dilengkapi dengan fitur security Guest access yang bisa memberikan boundary security access kepada guest anda seperti pada router andalan dari Netgear WNDR4000. Silahkan lihat Spec detail Asus RT-N56U ini disini.
Apple MA073LL/A AirPort Extreme Base Station
Apple Airport base station
Lihat spec detail - klik disini
AirPort Extreme Base Station ini besutan dari Apple Inc. Tentunya bagi para penggemar produk Apple Mac router ini menjadi andalan mereka dengan fitur pendukung yang bisa memberikan value terbaik untuk kebutuhan mereka. Berikut adalah fitur unggulan router ini:
  • Diusung dengan technology wireless 802.11n dengan dukungan dual band simultaneous.
  • Gigabit Ethernet ports baik pada WAN port (1 buah) maupun pada interface LAN (3 buah)
  • Dilengkapi dengan satu buah port USB bisa dipakai untuk sharing storage atau printer. Atau bisa menambahkan sebuah USB hub untuk bisa sharing printer dan storage secara bersamaan.
  • Connect sampai 50 user secara bersamaan.
Sayangnya juga tidak dilengkapi dengan fitur guest access dan anda butuh USB hub jika perlu hosting storage dan printer secara bersamaan. Silahkan lihat Spec detail Apple airport disini.
TEW-673GRU GREENnet Router
TEW-673GRU
Klik disini untuk spec detail
Router besutan dari Trendnet ini juga mempunyai fitur yang bisa memberikan value terbaik buat jaringan anda sesuai dengan kebutuhan anda. Berikut diantara fitur andalan nya:
  • Diusung dengan technology wireless 802.11n dengan dukungan simultaneous dual band dengan speed ideal sampai 300Mbps
  • Dilengkapi dengan interface gigabit Ethernet baik pada WAN port (1 buah) dan LAN ports( 4 buah)
  • Dilengkapi dengan 2 buah USB port untuk memnungkinkan anda share storage dan printer secara bersamaan
  • Dilengkapi dengan display LCD yang memungkinkan anda melihar status, local time, performa jaringan dan opsi management router
Sama halnya dengan kedua router diatas, router ini tidak dilengkapi dengan fitur secure guest access. Silahkan lihat spec TEW-673GRU detailnya disini
Dalam memilih router, pastikan router tersebut mempunyai fitur-fitur yang anda butuhkan untuk memberikan value terbaik pada jaringan anda.

Wireless Router Untuk iPad Yang Mana?

Bagaimana anda memilih Wireless router untuk iPad anda? Wireless router terbaik untuk iPad 2 anda adalah wireless router yang bisa menyediakan suatu jaringan yang berkecepatan tinggi, bebas interferensi, dan Quality of Service (QoS).
iPad menjadi begitu popular sekarang ini, begitu praktis dan handal yang merupakan besutan dari produsen Apple Inc. Dengan iPad anda bisa browsing internet, mebaca email, menonton dan preview video serta download dari library video anda, menonton tayangan TV favorite anda dan seterusnya.
Untuk bisa koneksi ke internet, iPad anda harus berada pada jaringan wireless yang sudah punya koneksi ke Internet. Di rumah, anda harus mempunyai jaringan wireless dari wireless router atau wireless access point dengan sambungan broadband internet baik ADSL maupun Cable. Pusat dari jaringan wireless di rumah adalah sebuah wireless router. Nah wireless router yang bagaimana yang bisa memberikan dukungan terbaik buat iPad anda?
Netgear Wndr37av N600 dual band router
Click for Spec details
Untuk bisa menjawab pertanyaan ini pertama kali anda perlu mengetahui spec Wi-Fi dari produk iPad anda  dan seberapa bagus Wi-Fi yang bisa mendukung aplikasi dari iPad. Yang kedua anda harus memilih wireless router yang bisa mendukung performa terbaik dari applikasi iPad.
iPad di usung dengan Wi-Fi berteknology wireless 802.11n dan juga tentunya compliant dengan jaringan wireless 80211a/b/g/n standards. Ini berarti bahwa iPad diusung dengan technology Wireless N dual band. Untuk saat ini wireless N adalah technology wireless yang paling cepat yang bisa memberikan kecepatan maksimum sampai 300Mbps bahkan lebih. Dengan dual band, iPad bisa mendukung jaringan pada frequency band baik 2.4GHz ataupun 5GHz. iPad juga dilengkapi dengan Bluetooth 2.1 plus EDR technology, tapi Bluetooth ini tidak ada hubungan dengan wireless router anda.
Untuk itu wireless router anda haruslah router yang diusung dengan technology wireless –N (802.11n) dengan dual band. Dengan adanya dukungan jaringan yang berspesifikasi yang sama dengan spec iPad anda agar bisa memberikan asupan data yang optimum.
Dengan dukungan wireless N dual band technology, wireless router anda memberikan jaringan wireless berkecepatan tinggi dan dukungan operasi pada 5GHz frequency band, iPad akan bekerja pada jaringan wireless yang lebih bersih dengan sedikit interferensi dibanding 2.4GHz band yang umum dipakai dan crowded.
iPad akan bekerja optimum jika dukungan jaringan wireless yang ada dengan jaringan berkecepatan tinggi, bersih dan bebas getar alias halus dalam streaming video. Untuk memberikan dukungan performa yang bagus router anda juga perlu dukungan fitur QoS (Quality of Service). Dengan QoS router bisa menganalisa dan memisahkan traffic kedalam beberapa data streams dan mengkatagorikan menurut sensitifitas terhadap delay. Applikasi seperti streaming video, VoIP dan gaming akan mendapatkan prioritas data traffic diatas aktifitas web browsing.
Jadi pilihan wireless router anda agar bisa memberikan dukungan maksimal kepada piranti iPad anda haruslah router yang dibesut dengan technology wireless N dual band serta dukungan Quailty of Service (QoS). Berikut adalah beberapa wireless router yang terbaik untuk dukungan iPad anda.
Netgear WNDR37AV
NETGEAR WNDR37AV wireless gigabit router didesign khusus untuk streaming video dan gaming. Agar bisa memberikan dukungan jaringan wireless berperforma tinggi untuk streaming dan gaming, WNDR37AV diusung dengan technology wireless N dual band agar bisa sekaligus mendukung piranti wireless yang beoperasi baik pada 2.4GHz atau 5GHz band.
linksys e3000 n600 dual band router
Click for spec details
Lebih dari itu, WNDR37AV didukung dengan Video mode QoS berdasar wireless multimedia untuk mengoptimalkan streaming HD video tanpa tersendat-sendat, sound yng brebet, atau video yang terlambat. Router ini diusung dengan 680MHz powerful MIPS 32-bit processor yang cukup powerful untuk memberikan dukungan jaringan wireless performa tinggi. Hal ini menjadikan router menjadi salah satu router terbaik untuk iPad anda.
Lebih detail, klik WNDR37Av wireless gigabit router ini. Lihat juga versi terbaru dari Netgear WNDR4000 dengan N750 technology atau juga WNDR4500 N900 router dan juga TP-Link N900 router.
Linksys E-3000
Seperti halnya WNDR37AV, Linksys E-3000 ini juga didesign untuk bisa memberikan performa wireless network yang bagus buat streaming video dan gaming. Diusung dengan technology wireless N 802.11n dengan dual band simultaneous untuk memberikan dukungan kepada wireless client yang beropearasi pada 2.4GH dan 5GHz frequency band sekaligus, E-3000 sangat cocok buat iPad.
Router ini juga didesign untuk optimisasi pada streaming HD video dan gaming yang sangat responsive dan halus serta cepat. Disamping itu, router ini dilengkapi dengan USB dengan built-in UPnP AV media server yang bisa anda koneksikan kepada USB storage external.
Lebih detail klik Linksys E-3000 wireless N dual band gigabit router disini. Untuk versi terbaru dari Linksys lihat juga Linksys E-4200 dengan N750 technology. Dan untuk versi Cloud, lihat juga series terbaru Linksys EA4500 Cisco Cloud Connect.
Wireless router terbaik untuk iPad menuntut environment jaringan wireless denga performa tinggi yang bisa memberikan kecepatan tinggi, jaringan wireless yang bersih, serta QoS untuk multimedia traffic.

Pengenalan Jaringan Komputer

Suatu jaringan adalah sekumpulan komputer desktop atau laptop dan juga perangkat jaringan lainnya seperti printer yang dihubungkan secara bersama dengan tujuan utama adalah untuk saling berkomunikasi dan bertukar data satu sama lain. Inti dari jaringan komputer adalah berbagi dan memungkinkan komputer anda untuk terhubung dengan internet, berkomunikasi satu sama lain, dan berbagi sumberdaya seperti file dan printer.
Dengan adanya jaringan, anda akan mendapatkan berbagai fleksibilitas dalam anda bekerja dan meluangkan waktu bersama dengan computer dan perangkat elektronik. Dengan jaringan komputer anda bisa:
  1. Anda bisa berbagi satu sambungan broadband internet sehingga semua orang yang berada pada jaringan anda bisa secara bersamaan berselancar – surf internet – jadi tidak bergantian.
  2. Anda bisa mengakses email account anda sementara yang lain surfing dan digging data
  3. Bisa berbagi segala macam file seperti documents, termasuk music, gambar digital, dan document lainnya.
  4. Anda bisa menyimpan library music, gambar, dan file anda kedalam satu tempat suatu media penyimpan, misal NAS (network access storage). Dengan demikian anda bisa mengakses file music anda dari mana saja dirumah anda lewat jaringan.
  5. Bisa mengamankan computers anda terhadap serangan dari internet seperti viruses, worms, hackers dll secara terpusat. Lihat juga manajemen pacth
  6. Anda bisa menikamati permainan game satu lawan satu, atau multiplayer game online bersama keluarga dan bahkan bersama kolega anda diseluruh dunia
  7. Anda bisa berhemat dengan hanya membeli satu printer, media storage, atau perangkat lainnya untuk bisa dipakai secara bersamaan lewat jaringan. Lihat juga printer sharing jaringan.
Banyak sekali manfaatnya dengan adanya jaringan, anda bisa berbagi storage dan mengakses file yang ada di komputer lain melalui jaringan yang ada dirumah anda atau yang lazim disebut sebagai jaringan LAN (local area network). Tidak masalah dimana anda menyimpan file, anda selalu bisa mengakses nya, tentunya dengan batasan tertentu. Dan jika anda menggunakan share storage, anda tidak perlu harus menghidupkan komputer anda agar komputer lain bisa mengaksesnya. Anda bisa juga menyimpan file anda di komputer/storage lain di Internet atau yanga lazim disebut sebagai WAN (wide area network).
Ada banyak jenis jaringan yang menurut ukuran dan kedekatannya. Dan hampir semuanya bisa dikatagorikan kedalam dua kelompok dasar yaitu local area network (LAN) dan wide area network (WAN).
Suatu LAN adalah suatu jaringan dari sekumpulan komputer, printer, atau perangkat jaringan lainnya yang terbubung satu sama lain secara berdekatan seperti halnya dalam rumah, kantor, atau sekolahan dan kampus. Dengannya memungkinkan user yang terbubung dalam jaringan saling berbagi file, printer, atau storage secara bersama. Apakah jaringan ini hanya terdiri dari dua komputer atau dalam skala yang sangat besar, tujuan utama nya adalah agar setiap user bisa saling berbagi (sharing) informasi secara cepat dan mudah. Jadi biasanya suatu LAN terbatas pada jarak dalam satu gedung atau area saja yang bisa saling berkomunikasi secara cepat.
Sementara suatu WAN adalah sekelompok jaringan komputer dalam suatu skala yang besar melintasi batas geography, seperti antar kota atau antar negara. Contoh sederhana dari jaringan WAN adalah Internet dimana semua komputer di seluruh dunia bisa saling berhubungan dan berkomunikasi (tentunya dengan batasan-batasan tertentu). Sebuah router dibutuhkan untuk bisa saling berkomunikasi antar jaringan LAN personal anda dengan jaringan WAN menggunakan suatu protocol jaringan yang umum disebut sebagai TCP/IP.
diagram LAN dengan WAN menggunakan router
Gambar diatas menunjukkan suatu diagram konsep jaringan dimana sebuah jaringan LAN terhubung ke jaringan WAN (internet) dengan menggunakan sebuah router.
Ada dua jenis utama dari jaringan:
  1. Jaringan kabel atau wired – Komunikasi melalui kabel data – yang umum menggunakan basis Ethernet
  2. jaringan nirkabel (wireless) – komunikasi data melalui gelombang radio
Adalah sangat umum untuk jaringan dirumahan atau dikantoran menggunakan kombinasi keduanya: kabel dan wireless.
Kenapa memilih jaringan kabel?
Jaringan wired (kabel) telah ada selama beberapa decade. Technology jaringan wired yang ada sekarang ini yang paling popular adalah jaringan Ethernet. Kabel data, yang umum disebut sebagai kabel jaringan Ethernet (CAT5) digunakan untuk menghubungkan komputer dan perangkat jaringan lainnya yang membentuk jaringan. Jaringan wired adalah sangat bagus jika anda membutuhkan suatu transfer data dalam jumlah yang sangat besar dengan kecepatan sangat tinggi dan handal, sebut saja untuk keperluan gaming dan media entertainment seperti HD (high definition) video. Keuntungan dari jaringan kabel adalah berikut:
  1. Realatif murah biayanya
  2. Menawarkan performa yang sangat tinggi
  3. Kecepatan tinggi – standard kecepatan Ethernet cable adalah 100 Mbps
  4. Kecepatan lebih tinggi – kabel Ethernet Gigabit sampai 1000 Mbps
Kenapa menggunakan jaringan wireless?
Jaringan wireless tidak menggunakan kabel untuk saling koneksi. akan tetapi mereka menggunakan gelombang radio seperti telpon cellular anda. Keuntungan utama dari jaringan wireless adalah sifatnya yang mobile (bergerak) dan bebas dari suatu batasan kabel atau koneksi tetap. Keuntungan dari jaringan wireless adalah berikut:
  1. Sifatnya yang mobile dan bebas – anda bisa bermain dari mana saja dalam jangkauan sinyal wireless jaringan
  2. Tidak terbatas pada koneksi kabel atau koneksi tetap.
  3. Instalasi yang cepat dan tidak susah payah, tidak perlu ngebor dinding untuk menembusnya untuk keperluan kabel jaringan
  4. Tidak perlu membeli kabel data jaringan sehingga menghemat waktu dan tidak ribet
  5. Mudah dalam pengembangan
Dengan jaringan wireless anda bisa menggunakan komputer anda dimanapun dirumah anda atau dikantor, bahkan di taman atau di gazebo anda. Anda bisa ngecek email dan browsing atau online atau bahkan anda bisa nge-print secara wireless dari ruangan lainnya. Anda tidak perlu lagi ngebor lobang untuk memasang kabel jaringan Ethernet menembus tembok. Anda bisa terkoneksi kedalam jaringan tanpa kabel. Di luar rumah anda bisa terhubung dengan jaringan hotspot public seperti di café, airport, hotels, kampus dll. Hal ini sangat cocok buat mereka yang sering melakukan perjalanan.
Bahkan sekarang ini sudah marak tersedia jaringan cellular (jaringan 3G/4G) yang bisa diakses melalui telpon sellular tertentu, dan anda juga bisa berbagi satu account sambungan 3G ini dengan beberapa orang dengan menggunakan modem 3G dan juga router 3G sebut saja DIR-450/451 dari D-Link atau Cradlepoint CTR-500.
Jantung dari suatu jaringan dirumahan adalah sebuah router. walaupun ada dua jenis router yang mencakup wired dan wireless, sebuah wireless router bisa mengerjakan semuanya seperti yang bisa dilakukan pada wired router, dan memberikan fleksibilitas lebih dan bahkan harganyapun hampir sama. Sebut saja wireless router E-Series dari Linksys, atau sebut saja Netgear WNDR37AV untuk gaming dan video.
Hampir semua wireless router dilengkapi dengan setidaknya 4 buah port Ethernet baik Fast Ethernet atau Gigabit Ethernet. Dengan laptop anda bisa roaming diseluruh rumah anda tanpa kabel, atau PC terletak disamping router bisa menggunakan koneksi kabel untuk kecepatan handal yang tinggi. Untuk kenyamanan dan kemudahan jaringan wireless adalah jawabannya.
Performa Wireless
Performa maksimum dari suatu wireless didapatkan dari spesifikasi standard IEEE 802.11. performa actualnya bisa bervariasi, meliputi capasitas jaringan wireless yang lebih rendah, rate data throughput, jangkauan dan range. Performa bisa tergantung banyak faktor, kondisi dan variable, termasuk jarak dari access point (base station), volume traffic jaringan, konstruksi dan bahan bangunan, operating system yang digunakan, campuran atau produk wireless yang digunakan, interferensi dan kondisi lainnya.
Berikut adalah beberapa jenis standard wireless 802.11
Wireless-A (802.11a)
Standard wireless 802.11a beroperasi pada frequency 5 GHz yang terbilang kurang membludak dibandingkan dengan freq 2.4 GHz dimana telephone dan microwave bisa menyebabkan interferensi. Walau kecepatannya sampai 54 Mbps, rangenya hanya sampai 25 meteran saja. Wireless A ini tidak compatible dengan wireless B/G dan N karena beroperasi pada frequency yang berbeda.
Wireless-G (802.11g)
Hampir sama dengan wireless B akan tetapi kecepatan bisa sampai 5 kalinya sampai 54 Mbps. Anda bisa mencampurkan wireless B dan G, akan tetapi anda akan kehilangan performa cepat dari wireless G.
Wireless-N (802.11n)
Wireless 802.11n adalah generasi wireless terkini dan paling cepat sampai 300 Mbps bahkan lebih sampai 450 Mbps (misal pada TEW-691GR dari Trendnet). Wireless N ini diusung dengan technology MIMO (Multiple Input, Multiple Output) yang menggunakan multiple radio untuk mentransmisikan multiple stream data melalui multiple channel. Wireless N ini sangat cocok untuk applikasi yang haus akan bandwith seperti streaming HD video, voice, dan music.
Dual Band
Dual-band router bekerja pada kedua frequency 2.4 GHz dan 5 GHz. Beberapa wireless routers bekerja pada salah satu band saja atau beberapa juga bekerja bersamaan pada kedua band. Dengan dual-band, akan mengurangi interferensi dan memberikan bandwidth lebih untuk aplikasi semacam streaming video.
Berikut adalah persyaratan yang anda perlukan untuk membangun jaringan internet dirumahan atau dikantoran.
Router
Router adalah merupakan jantung dari jaringan anda dirumah dan dia merupakan suatu perangkat yang meneruskan semua traffic dari dan ke internet dan sebaliknya dalam jaringan anda. Dengan router juga anda bisa berbagi koneksi internet dari ISP anda kepada beberapa komputer dalam jaringan. Router juga berfungsi sebagai layer security dari ancaman keamanan internet.
Koneksi layanan internet kecepatan tinggi (Cable atau ADSL)
Anda bisa membeli suatu layanan internet kecepatan tinggi dari ISP (internet service provider) anda misal dari layanan Telkom Speedy. Anda juga bisa membuat jaringan Internet menggunakan layanan Cellular. Tentunya menggunakan router yang berbeda sebut saja MEBR3500 dari Netgear atau MBR1200 dari Cradlepoint. Layanan internet berkecepatan tinggi umum disebut sebagai broadband internet untuk membedakan dengan dial-up.
Modem
Modem berfungsi untuk menghubungkan layanan broadband Internet kepada komputer anda agar anda bisa surfing internet dan mengakses email anda. Tergantung pada layanan broadband Internet anda baik Cable atau ADSL, maka anda harus menyesuaikan modem tersebut. biasanya fihak ISP menyediakan modem saat anda menandatangani persetujuan layanan Internet dirumah anda. Suatu gateway router adalah suatu perangkat terpadu yang sudah termasuk didalamnya modem dan router misalkan DGND3300 dari Netgear.
Network Adapter
Network adapter memungkinkan komputer anda terhubung kepada jaringan. jika komputer anda sudah memiliki adapter didalamnya anda tidak perlu membelinya lagi. Ada banyak jenis adapter tergantung dari komputer yang anda pakai.
Untuk desktop computer:
wireless adapters untuk desktop dan laptop
  1. Anda bisa menggunakan PCI adapter yang bisa diselipkan pada slot PCI komputer anda dengan membuka casing nya tentunya.
  2. Atau bisa menggunakan USB adapter dengan cara memasukkannya kedalam port USB pada komputer anda tanpa harus membuka casing komputer sehingga lebih praktis.
Untuk Laptop Anda bisa menggunakan:
  1. PC Card (PCMCIA) yang merupakan adapter sebesar kredit card anda, selipkan pada slot laptop anda.
  2. ExpressCard, khusus laptop yang mempunyai slot ExpressCard
  3. USB adapter, sangat praktis dan simple.
wireless adapters untuk laptops
Untuk mendapatkan performa yang maksimal, anda harus mencocokkan adapter dan router yang anda pakai. Misal wireless router yang anda gunakan adalah dari standard 802.11n dual-band (misal Linksys WRT610N atau DIR-855 D-Link), maka anda juga harus menggunakan adapter dengan standard wireless yang sama yaitu wireless N dual-band sebut saja WUSB600N dari Linksys atau TEW-644 USB dual-band adapter.

Performa Wireless Network

10 Tip Untuk Meningkatkan Performa Jaringan Wireless Anda di Rumah atau di Kantor
Dalam suatu jaringan wireless di rumah atau dikantor, tentunya kita berharap bahwa koneksi komputer kepada jaringan wireless handal dan kuat tanpa putus-2. Jika anda sering memperhatikan lemahnya sinyal wireless di komputer anda, seperti yang ditunjukkan di pojok kanan bawah di layar komputer layaknya sinyal telpon GSM, ini menunjukkan bahwa kekuatan sinyal tidak sekuat seperti yang anda harapkan.
Jika anda ingin memperbaiki stabilitas dan kekuatan sinyal wireless dirumah atau di kantor, tip-tip berikut ini bisa anda coba untuk memperbaiki performance jaringan wireless anda.
Tips #1 Posisikan wireless router atau wireless access point di tengah-tengah lokasi
Jika memungkinkan, posisikan wireless router atau wireless access point anda di tengah-2 rumah atau pusat lokasi. Jika wireless router ada disisi sebelah tembok, maka disisi sebelah yang lain akan menjadi sedikit melemah. Jika terasa tidak mungkin untuk memposisikan di tempat yang lebih central, maka coba tip yang lagi berikutnya.
Tip #2 Pindahkan router dari lantai dan jauhkan dari tembok-tembok dan object yang terbuat dari metal.
Metal, tembok, dan lantai akan berinterferensi dengan sinyal wireless router anda. Semakin dekat wireless router anda dengan object-2 tersebut, semakin kuat tingkat interferensinya, dan akibatnya adalah semakin melemahnya koneksi.
Tip #3 Ganti antenna router anda
Antenna bawaan dari wireless router di rancang untuk arah Omni, artinya broadcast kesemua arah disekitar router. jika wireless router anda berada disisi dalam tembok luar rumah anda, maka separuh atau sebagian besar kekuatan sinyal akan mengarah ke luar rumah dan sia-sia terbuang. Kebanyakan dan sebagian besar router tidak memungkinkan anda untuk memperkuat power keluaran, akan tetapi anda bisa memanfa’atkan nya menjadi lebih baik. Upgrade antenna anda menjadi antenna yang high-gain yang bisa memfokuskan kekuatan sinyal wireless hanya ke satu arah saja dan diarahkan ke area yang paling banyak dipakai saja.
Hi-Gain USB Antenna
Hi-Gain USB Antenna
Tip #4 Gantilah adapter network wireless computer anda
Sinyal-sinyal jaringan wireless harus dikirim dan diterima dari dan ke komputer. terkadang sinyal wireless bisa diterima sangat kuat dari komputer anda, akan tetapi komputer anda tidak cukup kuat mengirim sinyal kembali keluar dari komputer ke router. untuk meningkatkan kekuatan sinyal dari komputer, gantilah adapter wireless di laptop anda dengan suatu wireless adapter USB yang menggunakan suatu antenna external. Misal, anda bisa mempertimbangkan USB wireless adapter dari Hawking, yang menambahkan high-gain antenna external ke komputer anda yang secara significant memperbaiki jangkauan sinyal.
Laptop yang mempunyai Wi-fi built-in biasanya mempunyai kualitas yang sangat bagus, dan biasanya tidak memerlukan upgrade.
Tip #5 Tambahkan suatu wireless repeater
Wireless repeater memperluas jangkauan wireless network anda tanpa memerlukan tambahan kabel. Letakkan di pertengahan antara wireless router dengan komputer anda maka akan didapatkan kecepatan yang sangat bagus kepada kekuatan sinyal wireless anda.
Tip #6 Ubahlah channel wireless anda
Wireless router bisa broadcast menggunakan beberapa channel yang berbeda, seperti halnya channel pada station radio dengan channel-2 yang berbeda. Mungkin saja anda akan mendapatkan salah satu channel mempunyai kekuatan sinyal yang kuat, melebihi dari channel yang lain. Hal ini bisa anda lakukan dengan mengubah konfigurasi pada router anda dan perhatikan apakah ada perubahan pada setiap channel yang berbeda. Adapter wireless biasanya secara automatis mendeteksi perubahan channel ini.
Tip #7 Kurangi interferensi wireless
Jika anda menggunakan cordless telpon, maka komputer anda akan terganggu karena sinyal telpon cordless yang menggunakan freqyuency 2,4 GHz ini. Disamping itu, microwave oven juga mempengaruhi interferensi sinyal router ini. Ada baiknya dalam design awal, anda menggunakan wireless router yang menggunakan fitur dual-band – menggunakan baik frequency band 2,4 GHz maupun 5 GHz. Dengan fitur dual-band, anda bisa browsing, email, chatting menggunakan frequency band 2,4 GHz, sementara untuk streaming high definition video yang memerlukan layanan berkualitas (QoS), anda bisa menggunakan frequency band yang relative tidak mempunyai banyak interferensi – frequency band 5 GHz.
Banyak sekarang ini wireless router yang menggunakan fitur dual-band seperti WRT-610N Linksys, DIR-855 D-Link, maupun NETGEAR WNDR3300 wireless router. Sementara untuk wireless adapternya anda juga bisa menggunakan yang ber fitur dual-band, misalkan WMP600N Linksys Wireless –N PCI Adapter, ataupu WUSB600 Linksys USB wireless adapter.
Tip #8 Update firmware dari wireless router dan wireless adapter anda
Produsen router / wireless adapter selalu merilis update firmware secara gratis untuk didownload untuk salah satunya memperbaiki performa dari router. beberapa jenis wireless router akan meng-update sendiri secara automatis jika ada rilis update terbaru saat di koneksi kan ke internet.
Sama halnya dengan windows yang juga bekerja sama dengan beberapa vendor wireless adapters untuk merilis update lewat windows update yang disebut sebagai driver update. Update ini biasanya memperbaiki performa dan reliabilitas dari adapter ini. Untuk melakukan driver update dari windows lakukan yang berikut ini:
Untuk Windows Vista:
Klik menu Start => Klik All programs => klik Windows Update. Disisi sebelah kiri, klik “Check for updates”. Tunggu sementara windows mencari update terbaru dari Windows anda.
Untuk windows XP: kunjungi Microsoft Windows update di http://update.microsoft.com/microsoftupdate/ klik custom dan tunggu sementara Windows mencari udate terbaru komputer anda.
Tip #9 Gunakan satu vendor tunggal untuk semua wireless device anda
Walaupun hampir semua piranti wireless sudah mendapatkan standard sertifikasi dari Wifi Alliance yang berarti bisa bekerja terhadap standard industry wireless manapun yang bercertifikasi yang sama. Akan tetapi performa akan lebih meningkat hampir dua kali jika menggunakan piranti wireless dari vendor dan technology yang sama. Seperti Linksys dengar RangeBooster technologynya, atau Netgear dengan RangeMax technologynya, dan sebagainya.
Tip #10 Upgrade standard Wifi 802.11b anda kepada 802.11G ataupun 802.11N
Jenis lama dari wireless adalah 802.11B dengan yang banyak dipakai, akan tetapi sekarang ini sudah banyak memakai standard 802.11G yang mempunyai kecepatan hampir 5 kali dari standard 802.11b. Bahkan standard terbaru adalah draft 802.11n yang secara teori bisa mencapai speed sampai 300 Mbps dengan kondisi ideal. Jika anda selama ini menggunakan piranti wireless dengan standard 802.11b, gantilah dengan standard 802.11G atau bahkan paling bagus gunakan technology terbaru dan tercepat dari wireless network – draft 802.11n. walaupun standard 802.11n ini masih draft – belum final, akan tetapi hampir semua vendor sudah mengadopsi technology ini kepada produk wireless terbaru mereka. Dan bagusnya lagi, mereka para vendor juga mensaratkan backward compatibility dengan standard sebelumnya 802.11b/g, jadi tetap melindungi investasi anda pada wireless yang kuno.
Disamping itu, anda juga bisa mempertimbangkan tip-2 instalasi wireless saat ingin membangun wireless network di rumah atau dikantor.
Check beberpa Wireless USB adapter disini

Tidak ada komentar: